Home Politik Kerek Pamor Airlangga, Golkar Riau Gempur Ranah Digital

Kerek Pamor Airlangga, Golkar Riau Gempur Ranah Digital

Pekanbaru,Gatra.com –‎ Wakil Ketua Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Provinsi Riau, Ikhsan, menyebut  ranah digital bakal menjadi tumpuan utama pengenalan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartato, di wilayah Provinsi Riau. 

Menurutnya, tindakan tersebut bukan hanya dilatari membaiknya perkembangan ekosistem digital di Riau, tetapi juga bagian dari upaya Partai Beringin menjangkau pemilih millenial. 

"Itu juga bagian dari pengenalan Ketum ke kalangan milenial, selain penggunaan alat peraga media luar ruang [billboard] yang sifatnya umum," sebutnya di Pekanbaru, Senin (20/12). 

Segmen pemilih milenial memang dikenal aktif di media sosial. Berdasarkan data Statista, pengguna media sosial di Indonesia pada 2020 paling banyak berusia 25–‎34 tahun. Posisi berikutnya pengguna berusia 18–24 tahun. Sedangkan pengguna media sosial paling sedikit berasal dari usia 55–64 tahun, dan rentang usia 55–64 tahun. 

Iksan mengakui, kampanye di ranah digital punya tantangan tersendiri bagi kader. Sebab, ranah tersebut selain sangat teknis, juga memiliki sifat individual dan dipengaruhi oleh pemahaman kader mengenal platform media sosial. 

"Kalau media luar ruang kan sebatas ditampilkan gambarnya di spot-spot tertentu. Di ranah digital apalagi media sosial kader juga harus mikirin narasi dan tempo waktunya juga cepat," urainya. 

Oleh sebab itu, lanjut Iksan, bidang Media dan Penggalangan Opini (MPO) DPD Partai Golkar memiliki peran krusial dalam memaksimalkan penggunaan media digital sebagai alat promosi. 

Adapun bidang MPO Partai Golkar telah menggelar rapat koordinasi nasional (Rakornas) pada Sabtu (18/12) di Jakarta. Rakornas ini dibuka langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Nurul Arifin, bersama Ketua DPP Partai Golkar Bidang MPO, Meutya Hafid.

238