Home Internasional Menlu Antony Blinken: AS Perkuat Kerja Sama Sektor Pendidikan dengan Indonesia

Menlu Antony Blinken: AS Perkuat Kerja Sama Sektor Pendidikan dengan Indonesia

Jakarta, Gatra.com – Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serikat (AS), Antony Blinken berdialog mengenai isu-isu bilateral dan isu kawasan dan global bersama Menlu RI, Retno Marsudi, pada Selasa (14/12).

Secara spesifik, dalam isu bilateral, Blinken menegaskan bahwa AS akan terus bekerja sama di sektor pendidikan dengan Indonesia. Ia ingin mempertahankan kerja sama tersebut karena program ini sebetulnya sudah berjalan sejak lama.

“Sejak 2009, relawan AS bekerja di seluruh wilayah Indonesia untuk mengajar bahasa Inggris, mendidik guru, hidup bersama warga, mempelajari bahasa lokal. Ini adalah program yang luar biasa yang merepresentasikan persahabatan antara kedua negara,” ucap Blinken dalam pernyataannya.

“[Hari ini] kita memperbarui perjanjian yang negara kami tandatangani pada 2009 ketika kami membangun kembali program Peace Corps setelah ditutup lebih dari 40 tahun,” kata Blinken.

Pada agenda dialog bilateral tadi siang, kedua belah pihak telah menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) pendidikan dan pembaruan kerja sama Peace Corps. Retno menyebut bahwa kedua negara telah melakukan diskusi mengenai penguatan kerja sama di bidang sekolah kejuruan (vocational education).

Selain itu, Blinken juga ingin terus mempertahankan program pertukaran pendidikan dan kepemimpinan yang telah berjalan dalam kurun waktu yang lama. Ia mengklaim sudah banyak warga negara AS dan puluhan ribu warga RI yang sudah berpartisipasi dalam program tersebut.

“Ini merupakan sumber kekuatan. Yang paling penting dari program ini adalah koneksi antara kedua negara yang akan bertahan selama beberapa tahun ke depan, selama beberapa generasi,” kata Blinken.

104