Home Ekonomi Indonesia Harus Fokus Pada Hal Ini Demi jadi Negara Maju

Indonesia Harus Fokus Pada Hal Ini Demi jadi Negara Maju

Jakarta, Gatra.com - Untuk menjadi negara maju pada tahun 2045, Indonesia harus fokus untuk merubah banyak hal. Mulai dari infrastruktur, teknologi, tata ruang, kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), birokrasi pemerintah, sumber daya ekonomi, serta keuangan.

Hal ini diungkapkan oleh Staf Khusus Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia Prof. Candra Fajri Ananda, via Zoom dalam webinar bertajuk "Jiwa Enterpreneur dan Marketing Skill pada Sektor Publik untuk Para Aparatur Sipil Negara", yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur dan GATRA Media Group, dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube GATRA TV pada Senin, (29/11).

"Ini adalah faktor-faktor atau sektor yang memang harus kita fokuskan untuk kita rubah, tidak lagi dengan model-model seperti sekarang. Birokrasi pemerintah nanti itu akan menjadi kunci," ujarnya.

Dosen dan Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) itu mengatakan sementara ini terdapat kajian yang dilakukan di Kemenkeu dengan melibatkan kementerian yang lain tentunya, terkait dengan berbagai simulasi untuk dapat memberikan insentif lebih kepada birokrasi. Tentu saja birokrasi yang mereka harapkan dengan insentif yang berbeda dan ini tentu memerlukan pengorbanan juga.

"Jadi, bisa jadi jumlah ASN [Aparatur Sipil Negara] yang sekarang hampir sekitar 4,5 juta, itu sudah mulai diarahkan menjadi sekitar 3 jutaan. Tapi dengan simulasi-simulasi itu, mungkin harus berjalan mulai tahun-tahun mendatang ini," kata Candra.

"Intinya adalah birokrasi pemerintah memang akan menjadi kunci dari perubahan untuk menjadi negara maju," tambahnya.

161