Home Politik PAN Bantah Ikut Campur dalam Pemilihan Komisioner KPID Riau

PAN Bantah Ikut Campur dalam Pemilihan Komisioner KPID Riau

Siak, Gatra.com- Partai Amanat Nasional (PAN) membantah ikut terlibat dalam kepentingan mengenai calon komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Riau. Komisi I DPRD Riau telah mengumumkan 7 nama komisioner terpilih KPID Riau dalam rapat Paripurna, Senin (22/11).
 
Dari ketujuh orang itu, satu di antaranya Wakil Ketua PW Pemuda Muhammadiyah Riau, Robert Satria. Robert disebut-sebut terpilih sebagai komisioner karena ada campur tangan PAN.
 
"Tak ada (campur tangan PAN). Itu murni karena yang bersangkutan mampu dan kompeten. Jadi tak ada kaitannya dengan PAN terpilihnya Robert sebagai komisioner KPID Riau," kata Wakil Ketua DPW PAN Riau, Zulfi Mursal menjawab Gatra.com melalui telepon seluler, Senin (22/11).
 
Zulfi mengatakan, terpilihnya Robert dan keenam orang lainnya Falzan Surahman, Raga Perwira, Ahmad Rayhan, Bambang Suwarno, Mario Abdillah, dan Hisam Setiawan dari hasil fit and proper test yang dilakukan pihaknya.
 
Kendati begitu, Zulfi tidak menampik bahwa Robert memiliki hubungan emosional dengan PAN. Namun dia memastikan terpilihnya Robert tidak ada campur tangan PAN.
 
"Memang yang bersangkutan (Robert), memiliki hubungan baik dengan PAN. Tapi saya pastikan, PAN tidak terlibat sedikit pun atas terpilihnya Robert sebagai komisioner KPID Riau," pungkasnya.