Rembang, Gatra.com – PT Semen Gresik (PTSG) menggelar program Healthy Challenges 2021, sebuah kompetisi menjaga kesehatan karyawan agar tetap fit di tengah masa pandemi Covid-19 melalui intensitas berolahraga dan mempertahankan pola hidup sehat selama enam bulan. Sebanyak 56 karyawan tertantang mengikuti lomba meningkatkan kondisi tubuh agar tetap bugar dan prima ini.
Healthy Challenges sebagai tindak lanjut hasil Medical Check Up (MCU) yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Selama berkompetisi, panitia membentuk grup di Strava, sebagai wadah peserta untuk upload kegiatan olahraga yang telah dilakukan. Melalui aplikasi Strava ini, antar-peserta bisa saling memotivasi untuk semangat olahraga dan berusaha mencapai targetnya masing-masing.
Kepala Unit SDM dan Sarana Umum PTSG Taufik Susanto, Healthy Challenges merupakan bentuk komitmen menjaga kesehatan pekerja, yang merupakan salah satu aset terpenting bagi perusahaan. Tujuannya bukan saja berguna mengenali kondisi status kesehatan karyawan, namun ikhtiar membekali karyawan dengan imunitas sehinggal kebal terhadap virus.
‘’Karyawan merupakan aset berharga bagi perusahaan. Memastikan kesehatan karyawan adalah hal krusial. Maka dari itu kami gulirkan program peningkatan imunitas dan fasilitas kelas olahraga lewat Healthy Challenges,’’ kata Taufik dalam keterangan tertulisnya, Senin (22/11).
Taufik menambahkan, menjaga pola hidup sehat merupakan hal yang sangat penting, terutama di masa pandemi seperti ini. Jika kegiatan itu rutin dan teratur dilakukan sangat bermanfaat meningkatkan kualitas hidup dan terhindar dari masalah-masalah kesehatan yang serius.
Beberapa gaya hidup sehat yang disosialisasikan ke karyawan, diantaranya memperbanyak minum air mineral, mengontrol asupan makanan dengan gizi seimbang, melakukan peregangan saat bekerja, menghindari stres, tidur yang cukup, dan berolahraga teratur.
Ditambahkan Taufik, Healthy Challenges dikelompokkan menjadi dua kategori yaitu komorbid dan non-komorbid. Klasifikasi ini berdasarkan hasil MCU yang dilakukan pada tahun 2020. Bobot penilaian pemenang ditentukan pada 40% hasil kegiatan olahraga dan 60% dari MCU terakhir.
Kegiatan ini, kata dia, sudah dipresentasikan di depan Board of Directors (BOD) dan mendapatkan respons positif serta apresiasi yang tinggi. Dia berharap, kegiatan yang baru pertama kali ini bisa berkelanjutan dalam upaya membentuk karyawan yang fit to work.
''Kami akan terus membuat program yang bisa memotivasi karyawan untuk selalu memperhatikan kebugaran jasmani, sekaligus mempererat interaksi dan keakraban antar-karyawan,” tandasnya.