Jakarta, Gatra.com - Menteri BUMN yang sekaligus Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Erick Thohir mengungkapkan sejumlah perkembangan terkait industri halal dan perekonomian syariah Indonesia dalam peringatan Hari Santri Nasional 2021, Jumat (22/10).
"Kita bisa lihat sekarang dengan adanya fokus pada pengembangan ekonomi syariah salah satu indikasinya pertumbuhan dari ekonomi syariah yang dibawa bank syariah Indonesia itu lebih tinggi dibandingkan bank himbara." jelas Erick saat peringatan HSN 2021 dan peluncuran logo baru MES, Jumat (22/10).
Erick menuturkan sejumlah upaya telah ditempuh guna mendukung pengembangan produk halal dalam negeri untuk menembus pasar internasional.
“Untuk mendukung pengembangan produk secara internasional, kami MES memberanikan diri untuk membuka di beberapa wilayah di luar negeri.” jelasnya.
Sejauh ini, tambah Erick, telah ada cabang di tujuh negara guna memasarkan produk Indonesia. Di antaranya, Rusia, Maroko, Sudan, Singapura, Korea Selatan, Tiongkok, dan Arab Saudi.
“Kita juga ingin buka di Pakistan, UAE, Thailand, dan Brunei Darussalam,” lanjut Erick.
Erick mengaku bahwa langkah ini merupakan bentuk penetrasi pasar dengan memanfaatkan jaringan diaspora yang ada di masing-masing negara tersebut.
“Ini tidak lain sebagai juga lobi tapi buka penetrasi pasar melalui diaspora kita yang ada di sana,” pungkasnya.