Home Ekonomi Harga Cabai Anjlok, Petani Minta Ada Jaminan Harga

Harga Cabai Anjlok, Petani Minta Ada Jaminan Harga

Blora, Gatra.com - Harga jual cabai di tingkat petani mengalami penurunan cukup drastis. Saat ini harga jual cabai hanya dikisaran Rp 6.000. 
Sukirno ketua kelompok tani Desa Purworejo mengungkapkan harga tersebut tidak sebanding dengan biaya produksi yang dikeluarkan petani. Break event point (BEP) harga jual di kisaran Rp14 ribuan. 
 
"Harga cabai sangat drop sekali, harga 6 ribu di tingkat petani, padahal itu jauh sekali dibawah harga BEP atau titik impas kita," kata Sukirno saat berdialog langsung dengan Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati di rumahnya, Jumat (3/9). 
 
Pihaknya berharap agar pemerintah dapat mencarikan solusi agar ada jaminan harga bagi petani. Dirinya juga menyambut baik adanya gerakan dari para ASN untuk membeli cabai dari petani. Setidaknya 150 kg cabai merah petani desanya dibeli oleh ASN Setda dengan harga sekitar 14 ribu rupiah per kilonya.
 
"Untuk mengantisipasi hal tersebut kita berharap pemerintah mencarikan solusi, supaya jaminan harga untuk cabai ada. Bisa berkaitan dengan provinsi lain atau kabupaten lain yang kurang bisa distok dari kita" tambah Sukirno. 
 
Sementara itu, Tri Yuli Setyowati  meminta dinas terkait untuk menjalin kerjasama dalam rangka membantu terjaminnya pasar dan harga bagi para petani cabai. 
Dirinya berharap agar cabai dari Blora dapat dipasarkan hingga daerah lain, termasuk provinsi lainnya.
 
"Itu bagaimana bisa langsung menyerap cabai yang ada di petani kita, sekali lagi bagaimana kita hadir di tengah masyarakat untuk memberikan jaminan pasar, Itu PR besar untuk saya dan dinas terkait," pungkasnya.

 

 
1073