Jakarta, Gatra.com - Salah satu SUV paling laris di Indonesia, Mitsubishi Pajero Sport mendapat banyak pengembangan dan penyempurnaan, terutama disisi eksterior sejak meluncur Februari 2021 lalu. Namun bagi konsumen yang ingin tampil lebih personal masih tersedia ruang untuk modifikasi.
Sebagai model yang cukup populer, ada banyak pilihan paket aksesoris body kit. Mendapatkannya juga cukup mudah. Termasuk di marketplace. Seperti garnish untuk lampu belakang, side vent, , list chrome kaca belakang, list emboss bumper dan lain-lain. Bagi konsumen yang ingin menggunakan paket orisinil, Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) juga menyiapkan aksesoris body kit genuine part untuk Pajero Sport.
Director of After Sales Division MMKSI, Eichiro Hamazaki mengatakan, paket-paket aksesoris tersebut bisa didapatkan di dealer resmi. “Paket dapat dibeli secara terpisah atau satuan, kami sediakan untuk mereka yang ingin mempercantik kendaraannya,” ujarnya beberapa waktu lalu.
Selain membuat penampilan mobil jadi lebih sporty, paket ini diklaim dibuat secara eksklusif sehingga punya kualitas yang baik dan tidak menghasilkan masalah dalam penggunaannya.
Aksesoris resmi Pajero Sport 2021 terdiri dari Hood Emblem, Front Air-dam, Side-Step Garnish, Exhaust Finisher, Side Window Deflector, Rear Air-dam, Dashboard Camera dan Wheel Lock Nut.
Selain pembelian terpisah, Mitsubishi juga menyediakan aksesoris original dengan tiga pilihan paket. Yakni Basic Package, Aero Package dan Aero Plus Package.
Untuk Basic Package terdiri dari Side Window Deflector, Exhaust Finisher, dan Hood Emblem. Harganya dibanderol Rp2,45 juta.
Paket Aero Package terdiri dari Front Air-dam, Rear Air dan Side-step Garnish dengan harga Rp23,5 juta.
Yang terakhir, paket Aero Plus Package, terdiri dari Front Air-dam, Rear Air-dan, Side-step Garnish, Side Window Deflector, Exhaust Finisher dan Hood Emblem dengan harga Rp25,1 juta.
Semua harga paket sudah termasuk ongkos pasang. Untuk pemasangan rata-rata membutuhkan waktu dari 40 menit untuk paket basic hingga 4 jam untuk paket Aero Plus Package.