Jakarta, Gatra.com- CEO PT. Sinergia Beaute Indonesia, Shierly Nangoy mengatakan, seiring bertambahnya usia, kulit secara alami mengalami perubahan. Salah satunya kekurangan elastisitas dan menjadi lebih kering akibat dehidrasi yang pada akhirnya dapat memicu munculnya kerutan-kerutan halus.
"Karenanya, merawat kulit merupakan suatu kebutuhan layaknya investasi bagi para wanita," ungkap Shierly dalam keterangan tertulisnya, Rabu (23/6).
Hal ini yang menginspirasi Sinergia Group mempersembahkan inovasi terbaru rangkaian produk perawatan kulit untuk mencegah penuaan dini, yaitu face up Age Defence.
Red Algae merupakan bahan alami tinggi antioksidan dapat membantu mengatasi tanda-tanda penuaan pada kulit.
Dalam bidang skincare, Red Algae dikenal secara luas sebagai bahan tinggi akan nutrisi, vitamin, dan mineral yang baik untuk kesehatan kulit.
Juga dapat membantu mencegah kerutan, melindungi dan merawat skin barrier, menutrisi kulit, meregenerasi kulit, dan menstimulasi pembentukan kolagen.
Artis Melaney Ricardo menyebut penting sekali untuk menjaga kesehatan kulit sedini mungkin. "Memilih skincare yang tepat merupakan investasi bagi masa depan, karenanya kita harus pintar dalam memilih produk skincare," katanya.
Seiring bertambahnya usia serta ditambah dengan gaya hidup dan faktor lingkungan, seperti polusi, paparan sinar UV dan sebagainya, kondisi kesehatan kulit dapat semakin menurun apabila tidak dirawat dengan baik.
"Saya pribadi memilih produk yang mengandung bahan alami karena saya percaya akan kekuatan dan kebaikan alam," pungkasnya.