Kupang, Gatra.com- Kapolda NTT Irjen Lotharia Latif telah memerintah anggotanya termasuk Polres jajaran yang ada di 22 Kabupaten / Kota untuk memberastas aksi premanisme dan pungli. Antara lain di sejumlah obyek vital seperti pelabuhan Peti Kemas, pelabuhan Pelni, Pelabuhan ASDP dan Terminal.
“Anggota kami baik di Polda dan Poles jajaran langsung melakukan tindakan penertiban disejumlah obyek vital yang selama ini terjadi aksi premanisme. Seperti di terminal bus, Pelabuhan Peti Kemas, Pelabuhan Pelni dan Pelabuhan ASDP. Kami menindaklanjuti kebijakan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengenai pemberantasan aksi premanisme,” kata Kapolda NTT, Irjen Lotharia Latif ( 13/6).
Dia menyebutkan sejak Sabtu 12 Juni 2021 anggota Polda NTTdan jajajaran telah melakukan tindakan peneritiban, sekaligus sosialisasi pada sejumlah obyek vital yang selaama ditenggarai jadi tempat aksi premanisme dan pungli. “Mulai Sabti 12 Juni 2021 dan seterusnya anggota Subdit III Jatanras Ditreskrimum bersama Personil Ditsamapta Polda NTT telah melaksanakan kegiatan penyelidikan dan patrol disejumlah obyek vital yang ada," jelas Irjen Lotharia.
Untuk itu lanjut Irjen Lotharia meminta masyarakat agar melaporkan, menginformasikan kepada petugas kepolisian jika menemukan ada indikasi ada aksi premanisme dan pungli. “Partisipasi masyarakat sangat kami harapkan. Karena itu kami minta dukungan masyarakat. Informasikan ke Polda, Polres, Polsek jika menemukan terjadi aksi pungli dan premanisme. Anggota kami saat itu juga akan merapat kelokasi tersebut untuk menindaklanjuti,” katanya.