Home Teknologi JAKI Raih Juara Dua dalam Kompetisi WSIS Prizes 2021

JAKI Raih Juara Dua dalam Kompetisi WSIS Prizes 2021

Jakarta, Gatra.com– Aplikasi milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bernama JAKI (Jakarta Kini) berhasil meraih juara kedua pada kategori e-Government dalam gelaran World Summit on Information Society (WSIS) Prizes 2021.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut memberikan apresiasi kepada tim pengembang yaitu Jakarta Smart City atas prestasi tersebut. Pada kategori e-Government, JAKI bersaing dengan 20 proyek dari negara lain, seperti Argentina, China, Rusia, Serbia, Qatar hingga berhasil masuk babak final (lima besar) dan berhak menyandang status Champion Project.

“Penghargaan sesungguhnya adalah dari warga Jakarta yang sudah memakai JAKI. Terima kasih kepada teman-teman yang telah ikut membuat kota kita jadi lebih baik,” ungkap Anies melalui akun Instagram resminya, Jumat (21/5).

Sementara itu, Kepala Jakarta Smart City Yudhistira Nugraha mengatakan pencapaian ini tidak akan terwujud tanpa dukungan dan kolaborasi warga Jakarta.

Karena itu, pihaknya mengajak partisipasi masyarakat untuk menguatkan TIK sehingga dapat memberikan layanan publik yang lebih baik dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap administrasi pemerintah.

“Pada kesempatan ini, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada gubernur, pimpinan, anggota tim mitra, komunitas, dan tentunya warga Jakarta yang telah mendukung JAKI sebagai platform ekosistem kolaboratif,” terang Yudhistira dalam keterangannya.

Dia menjelaskan, JAKI memungkinkan penggunanya dapat mengakses berbagai layanan di Jakarta. Warga Jakarta juga bisa menggunakan JAKI dalam mengakses informasi dan layanan terkait Covid-19, mulai dari kesehatan hingga kesadaran sosial.

“Memahami kebutuhan warga, memecahkan masalah, menangkap peluang, dan mengedepankan nilai-nilai kehidupan adalah transformasi kami dalam membangun JAKI sebagai platform pemerintah,” tambahnya.

Untuk diketahui, WSIS merupakan acara tahunan yang diselenggarakan sejak 2013 oleh International Telecommunication Union (ITU). Selain sektor pemerintah, penghargaan ini juga dianugerahkan kepada pelaku swasta, anggota masyarakat sipil, dan kemitraan di semua pemangku kebijakan yang dianggap berhasil mengimplementasikan infrastuktur teknologi dan informasi yang baik.

465