Jakarta, Gatra.com- Maraknya kasus Pinjaman Online (Pinjol) akhir-akhir ini membuat Pengacara kondang Sunan Kalijaga turun tangan. Sunan bersama Himpunan Advokat Muda Indonesia (Hami) mengatakan siap membantu masyarakat yang mengalami permasalahan dengan Pinjaman Online.
"Alhamdulillah saya segera perintahkan kepada teman-teman Himpunan Advokat Muda Indonesia untuk membuka posko di seluruh Indonesia untuk melayani, menangani pengaduan secara gratis untuk masyarakat yang menjadi korban," ujar Sunan kepada Gatra.com, Kamis (22/4).
Sunan bahkan mengaku sudah menangani ratusan laporan yang masuk melalui media sosial Instagram dalam dua hari terakhir. kebanyakan laporan yang masuk ke Sunan karena diteror, difitnah, dan dilecehkan oleh Pinjol. "Dua hari terakhir ini melayani pengaduan masyarakat via instagram sudah ratusan," ucap Sunan.
Sunan pun mengaku pihaknya tengah menyiapkan data dan alat bukti yang mengarah ke ranah pidana untuk segera dilaporkan ke kepolisian. Dengan begitu, Sunan berharap, masyarakat tidak ada lagi yang merasakan teror pinjol lagi. "Kita sedang kumpulkan data dan alat-alat bukti bahwa memang ada bukti-bukti yang bisa kita bawa ke ranah hukum pidana," tutur Sunan.