Jakarta, Gatra.com - Hasil kinerja keuangan tahun 2020 PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencatatkan total pendapatan premi sebesar Rp23,7 triliun, total aset sebesar Rp76,3 triliun, dan total aset investasi sebesar Rp70,2 triliun. Menurut Data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Kuartal IV 2020, capaian itu merupakan yang tertinggi di industri asuransi jiwa Indonesia.
“Prudential Indonesia merangkum 2020 ke dalam dua kata yaitu, inovasi perlindungan dan inovasi untuk delighting customers. Seluruh inovasi yang kami hadirkan merupakan wujud dukungan kami kepada masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan dan ketidakpastian dalam hidup," ungkap President Director Prudential Indonesia, Jens Reisch dalam konferensi pers virtualnya, Rabu (21/4).
Tidak hanya itu, sepanjang 2020 Prudential Indonesia juga membayar total klaim sebesar Rp12,8 triliun. Dengan laba setelah pajak Rp4,7 triliun dan juga mencatat tingkat solvabilitas (Risk Based Capital) perusahaan yang kuat empat kali ketentuan minimal regulator, yaitu 549%.
"Pada akhirnya, kami mampu mencatat hasil bisnis yang stabil dan terus membangun posisi finansial yang memungkinkan kami tetap tangguh menghadapi tantangan tahun lalu,” papar Jens.
Lalu dalam ekonomi Syariah Indonesia, Unit Usaha Syariah Prudential Indonesia juga mencatatkan total kontribusi (premi) yang tumbuh menjadi Rp3,7 triliun. Total aset sebesar Rp9 triliun yang tertinggi di industri asuransi jiwa syariah Indonesia.
Unit Usaha Syariah Prudential Indonesia juga mencatatkan tingkat solvabilitas dari Dana Tabarru yang mencapai 1.630%. Serta tingkat solvabilitas dari Dana Perusahaan sebesar 7.975%.
Sebagai informasi, di 2020, Prudential Indonesia telah meluncurkan 60 produk dan solusi perlindungan,. Termasuk di antaranya produk baru dan juga peningkatan dari produk sebelumnya, untuk memenuhi kebutuhan nasabah yang semakin berkembang.
Mulai dari Asuransi Jiwa Syariah PRUCinta hingga asuransi kesehatan murni PRUSolusi Sehat dan PRUSolusi Sehat Syariah. Di mana ketiga produk tersebut menawarkan premi/kontribusi yang terjangkau sehingga dapat diakses oleh lebih banyak masyarakat Indonesia.