Kupang, Gatra.com- Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Nusa Tenggara Timur pertengahan Maret 2021 nanti akan meluncurkan Program Samsat Delivery. Program ini merupakan wujud dukungan Ditlantas Polda NTT untuk program 100 hari kerja Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
“Menindaklanjuti program kerja 100 hari Kapolri, kami sudah jadwalkan, pertangahan Maret 2021 nanti akan launching program Samsat Delivery di NTT,” kata Dirlantas Polda NTT, Kombes Iroth Laurens Ricky ( 6/3).
Samsat Delivery jelas ini Kombes Iroth Laurens Ricky akan diberlakukan di seluruh Polres lingkup Polda NTT. Tujuannya untuk mempermudah proses administrasi Lalu Lintas. Antaranya mempercepat urusan pembuatan surat izin mengemudi (SIM), pengurusan surat-surat kendaraan seperti, BPKB, STNK, dan TNKB, dimana selama ini cukup menguras waktu dan tenaga.
“Dengan Samsat Delivery, masyarakat, yakni sopir yang mau urus SIM atau pemilik kendaraan yang mau urus BPKB, STNK maupun TNKB tidak perlu sibuk datang di kantor. Tinggal tunggu di rumah nanti ada petugas yang datang antar dokumennya di rumah,” jelas Kombes Iroth Laurens Ricky.
Dia menyebutkan cara mendapatkan pelayanan melalui yaitu masyarakat membutuhkan pelayanan Samsat tinggal mengirim SMS ke nomor 3130 dengan mengisi format SAMSAT (spasi) nomor polisi (spasi) lima nomor terakhir nomor mesin atau rangka. Contoh SAMSAT DH1234AA 12345
“Contoh pembayaran pajak kendaraan bermotor. Kalau akses sms ini berhasil maka akan ada balasan SMS berupa kode billing (kode bayar),” jelas Dirlantas Polda NTT.
Mengenai pembayaran pajak, Kombes Iroth mengatakan, wajib pajak kendaraan bermotor tahunan dapat menggunakan kode billing (kode bayar) melalui teler/ATM/EDC/mobile banking Bank NTT berlaku 14 hari setelah tanggal pembayaran.
“Struk bukti pembayaran melalui teler/ATM/EDC/mobile banking Bank NTT berlaku 14 hari tanggal pembayaran. Kalau sudah ada bukti pembayaran, segera tukar bukti bayar ke SKPD dan lakukan pengesahan STNK kepada petugas saat pengantaran dokumen,” urainya.
Sementara untuk pengurusan SIM, BPKB, STNK, dan TNKB, Kombes Kombes Iroth Laurens Ricky menjamin urusannya akan cepat dan mudah tanpa berbelit-belit.
“Saya akan pantau pengurusannya. Karena itu saya pastikan tujuan dari Samsat Delivery pasti tercapai. Masyarakat pasti dapat pelayanan lebih mudah, cepat, dan tanpa berbelit-belit,” katanya.
Lebih lanjut Kombes Iroth Laurens Ricky minta masyarakat agar tidak menggunakan jasa calo yang selama ini berkeliaran di Samsat.
“Saya himbau agar masyarakat yang akan mengurus SIM atau administrasi kendaraan bermotor lainnya untuk menghindari praktik percaloan. Justru melalui calo akan menelan biaya lebih besar daan prosesnya lebih lama,” kata Kombes Iroth Laurens Ricky.