Home Kebencanaan Siaga Darurat Karhutla Ditetapkan, Ini Rencana BPBD Sumsel

Siaga Darurat Karhutla Ditetapkan, Ini Rencana BPBD Sumsel

Palembang, Gatra.com - Untuk mengantisipasi bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) pada 2021 ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) segera menetapkan status siaga darurat Karhutla di wilayahnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumsel, Iriansyah, mengatakan jika penetapan status siaga darurat Karhutla pada tahun ini dilakukan lebih dini, maka pihaknya akan segera mengambil langkah dalam upaya mengantisipasi Karhutla tersebut.

Dikatakannya, salah satunya adalah pemerintah provinsi setempat dapat mengajukan bantuan alat lebih dini ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

“Ya, kalau status siaga itu sudah ditetapkan, maka kita (Sumsel) bisa mengajukan armada helikopter ke BNPB, juga Teknologi Modifikasi Cuaca ke KLHK (Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan),” ujarnya di Palembang, Kamis (4/3).

Kendati begitu, lanjutnya, untuk penetapan status tersebut perlu dilakukan koordinasi terlebih dahulu kepada daerah-daerah guna menetapkan wilayahnya siaga, baru dapat naik ke provinsi.

Sementara itu, Kepala Stasiun Klimatologi Palembang, Hartanto, mengatakan langkah dengan segera menetapkan status siaga darurat tersebut sudah tepat. Pasalnya, pihaknya memprediksi kemarau pada tahun ini akan kembali lebih kering dibanding 2020 lalu.

“Jadi, langkah pemerintah daerah sudah tepat (kalau ingin segera menetapkan status siaga darurat Karhutla), karena lebih baik mencegah dari pada memadamkan,” katanya.

Terpisah, Gubernur Sumsel, Herman Deru, mengatakan wilayah yang dipimpinnya siap mengantisipasi potensi bencana pada 2021 ini. Termasuk, bencana Karhutla pada tahun ini.

“Dimana keberhasilan Sumsel dalam mencegah terjadinya Karhutla pada 2020 lalu jadi bukti keseriusan pemerintah provinsi dalam menanggulangi berbagai bencana yang terjadi di Sumsel,” katanya.

217