Home Kesehatan Amankan Pasokan, Vaksin Covid Dikawal Ketat

Amankan Pasokan, Vaksin Covid Dikawal Ketat

Ambon, Gatra.com -  Vaksin Covid-19 Tahap Ke 2 Termin 1  akhirnya tiba di Kota Ambon, dikirim dari Jakarta melalui jalur udara. Personel Brimob Maluku ikut serta dalam pengamanan dan pengawalan vaksin Covid-19 dari Bandara Pattimuara Ambon menuju ke tempat penyimpanan Gudang Instalasi Farmasi Provinsi Maluku
 
Selama perjalanan, vaksin mendapatkan pengawalan ketat, hal itu guna memastikan keamanan dan kelancaran vaksin tersebut dari Bandara menuju Instalasi Gudang Farmasi Maluku.
 
Wadanden Gegana AKP. Denny Sandera  mengatakan, pihaknya akan terus melakukan pengawalan untuk memastikan vaksin buatan Sinovac tersebut aman sampai tujuan. Saat ini jumlah vaksin yang diterima sebanyak 3.230 vial vaksin Covid-19
 
"Kita sudah melakukan pengamanan dan pengawalan dari Bandara Pattimura sampai ke Instalasi Gudang Farmasi dengan Mengunakan 2 Rantis APC, 1 Rantis KBR, Dan 1 Rantis Jibom Hari Ini Kamis pagi sekitar pukul 08.30 WITA. Personel Brimob beserta jajaran melakukan pengawalan dan pengamanan mulai dari bandara Pattimura sampai keluar bandara, kemudian menuju Instalasi Gedung Farmasi Provinsi Maluku," kata Wadanden Gegana.

 

217