Home Kebencanaan 44 Petugas Labuhanbatu Jemput Vaksin Sinovac

44 Petugas Labuhanbatu Jemput Vaksin Sinovac

Labuhanbatu, Gatra.com- Sebanyak 44 petugas gabungan dari Kabupaten Labuhanbatu menjemput vaksin Sinovac ke Dinas Kesehatan Provinsi Sumut di Medan, Selasa (2/2) siang.

Sekdakab Labuhanbatu M Yusuf Siagian, saat pelepasan mengatakan, ke-44 petugas itu terdiri dari 4 dari TNI, 8 Polri, 4 Dinkes, 10 Dinkes, 4 Pol PP, 2 Inspektorat, 3 Diskominfo, 2 RSUD, 4 BPBD 4 orang dan 3 pemda.

Sekda meminta semua petugas agar berhati-hati dijalan selama dalam perjalanan dan tetap bekerjasama. "Kebersamaan itu indah, terlebih untuk kebaikan, selamat jalan dan berhati-hati jalan," ujarnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan mengatakan, H Kamal Ilham menyampaikan, ada 5080 buah vaksin yang akan direalisasikan dengan sasaran utamanya untuk pejabat publik serta 2040 untuk Tanaga kesehatan yang akan dilaksanakan secara bertahap.

Direncanakan, hari Rabu 3 Februari akan dijemput vaksin tersebut ke kota Medan, dan hari Kamis kita sudah sampai di Kabupaten Labuhanbatu, sedangkan penyuntikan dijadwalkan pada tanggal 8 Februari mendatang.

279