Ambon, Gatra.com - Menjelang vaksinasi periode pertama dosis kedua, Satgas Covid-19 Kota Ambon kembali mendistribusikan vaksin ke 29 fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes). "Hari ini Satgas Covid-19masih melakukan pendistribusian vaksin pada 22 puskesmas, 6 RS dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP). Jadi total ada 29 fasyankes, untuk besok kita lakukan vaksinasi vaksinasi periode pertama dosis kedua, jelas Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon, AG Latuheru kepada wartawan di Balai Kota Ambon, Kamis (28/1).
Dikatakan, semua fasyankes telah siap untuk melakukan vaksinasi periode pertama dosis kedua."Berdasarkan data jumlah tenaga kesehatan yang akan divaksin dosis kedua sebanyak 1.261 orang. Jadi jumlahnya sama dengan dosis pertama. Satu orang itu harus divaksin dua kali itu, sedangkan mereka yang yang tidak lolos screening untuk dosis pertama itu tidak bisa ikut penyutikan dosis kedua," katanya.
Menyangkut adanya keluhan yang dirasakan para tenaga kesehatan pasca vaksinasi periode pertama dosis pertama, Sekkot mengaku hingga saat ini tak ada tenaga kesehatan yang mengalami keluhan usai divaksin. "Sampai saat ini kita belum mendapatkan laporan terkait tenaga medis yang mengalami keluhan atau gejala pasca vaksin vaksinasi periode pertama dosis pertama," ungkapnya.