Home Milenial Belum Masuk Kerja, CPNS Inhu Tunggu SK Diteken Bupati

Belum Masuk Kerja, CPNS Inhu Tunggu SK Diteken Bupati

Indragiri Hulu, Gatra.com - Sedikitnya ada 163 SK Calon Pegawai Negri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2019 di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu), Riau, yang masih belum diteken oleh Bupatinya. Akibatnya CPNS itu hingga saat ini belum masuk kerja sesuai dengan formasi yang sebelumnya mereka lamar.
 
Kepada Gatra.com Sekretaris Daerah (Sekda) Inhu, Hendrizal mengatakan kalau saat ini proses draf SK CPNS tersebut tengah dipersiapkan oleh Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKP2D) Inhu. "Nah berkas ini terlebih dahulu saya tela'ah dan hingga nantinya akan ditindak lanjuti dan diteken oleh Bupati Inhu, H Yopi Arianto," ujar Hendrizal, Rabu (13/1).
 
Hendrizal menyebut, dalam waktu setakad ini SK CPNS tersebut akan langsung diteruskan kepada bupati dan langsung diteken oleh orang nomor satu di kabupaten itu dan langsung menempatkan para CPNS bekerja di masing-masing formasi yang telah dilamar.
495