Sukoharjo, Gatra.com - Terpidana kasus terorisme Abu Bakar Ba'asyir (ABB) telah bebas murni setelah divonis 15 tahun hukuman penjara oleh Majelis Hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) pada 2011, Jum'at (8/1). Setelah melakukan perjalanan melalui via darat, ABB langsung pulang ke kediamannya yang berada di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mukmin Ngruki, Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah.
Dari pantauan di Ponpes, para santri sudah melakukan pengamanan swakarsa di area ponpes. Baik di pintu masuk sebelah Utara maupun pintu masuk sebelah barat.
Juru bicara Ponpes Al Mukmin Ngruki, Endro Sudarsono mengatakan, ABB keluar dari lapas sekitar pukul 05.24 WIB.
"Kita berharap jam 12 -an Ustad Abu tiba di pondok pesantren," katanya saat ditemui di Ponpes.
Endro menyampaikan, sejak semalam sudah ada tambahan pengamanan, baik dari Dewan Syariah, alumni ponpes maupun internal dari ponpes. Bahkan akan ada tambahan pengamanan setelah ibadah sholat Jum'at.
Sementara itu tim pengamanan diterjunkan di gang selatan pondok, pintu masuk sebelah barat dan pintu masuk sebelah Utara.
"Ustad Abu tidak Jum'atan karena posisinya safar, jadi Dzuhur Ashar jamak," ucapnya.
Endro memastikan tidak ada acara penyambutan khusus di ponpes. Dia mengimbau masyarakat cukup mendoakan dari rumah.