Sukoharjo, Gatra.com - Pada Senin (21/12) kemarin, petugas gabungan mulai melakukan penyekatan kendaraan bermotor di pintu masuk Kabupaten Sukoharjo. Di hari ketiga ini, Rabu (23/12) tepatnya di Terminal Lama Kartasura sejumlah pelaku perjalanan yang berasal dari luar Soloraya diwajibkan menjalani rapid test.
Hasilnya satu pelaku perjalanan berjenis kelamin perempuan asal Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, dinyatakan reaktif Covid-19. Alhasil ia diminta pulang untuk menjalani isolasi mandiri. Sementara pelaku perjalanan lainnya diperbolehkan melanjutkan perjalanan ke tempat tujuan.
"Jumlah pelaku perjalanan yang mengikuti rapid test sebanyak 25 orang. Kami ingin memastikan kondisi kesehatan pengguna kendaraan bermotor yang melewati Bundaran Kartasura, kata Kepala Pos Pantau Terminal Lama Kartasura, AKP Banuari.
Dari pantauan di lokasi, petugas gabungan menghentikan mobil dan sepeda motor berpelat luar Soloraya yang berasal dari arah Jogja maupun Semarang. Para pelaku perjalanan diminta turun dan menuju posko kesehatan untuk menjalani rapid test. Kemudian, petugas medis mengambil sampel darah setiap pelaku perjalanan untuk mendeteksi antibodi tubuh.
"Kami tak ingin mengambil risiko terhadap pelaku perjalanan yang kondisi kesehatannya kurang baik. Lebih baik pulang dan menjalani isolasi mandiri daripada berinteraksi dengan orang lain sehingga memunculkan klaster baru," terangnya.
Banuari memperkirakan volume kendaraan bermotor yang melewati Bundaran Kartasura meningkat seiring libur Natal. Para pegawai negeri sipil (PNS) dan pekerja kantoran cuti bersama mulai Kamis (24/12) esok.
"Meski libur Natal dan Tahun Baru dipangkas diperkirakan masih banyak perantau yang pulang kampung. Mereka berasal dari daerah di Jawa Tengah dan DIY," tandasnya.