Magelang, Gatra.com - Direktur Utama PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, Edy Setijono, mengatakan, pihaknya saat ini tengah mengajukan izin penambahan jumlah kunjungan wisatawan sebesar 3.500 pengunjung. Izin telah diajukan kepada Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jawa Tengah.
"Sekarang sudah sampai 3.500 pengunjung. Kalau pengajuan penambahan jumlah pengunjungnya ini sudah yang ketiga kalinya. Untuk tahap pertama mendapat izin 1.500 pengunjung, kemudian naik lagi menjadi 2.000 pengunjung," katanya Jumat (16/10).
Menurutnya, izin kepada Gugus Tugas Provinsi tersebut memang sesuai aturan yang berlaku. Kemudian pengajuan izin juga dilakukan secara bertahap. Harapannya, pengajuan dikabulkan hingga mencapai 5.000 pengunjung.
"Kita selalu mengajukan bertahap, sempat terjadi agak lama dari 2.000 untuk menjadi 3.500. Kami berharap, jika vaksin sudah ada, nantinya sekitar November bisa menjadi 5.000 pengunjung. Kemudian, sekitar Januari akan mengajukan izin untuk free flow," katanya.
Saat ini, lanjut dia, tingkat kunjungan saat hari biasa antara 1.000-1.500 pengunjung. Lalu pada akhir pekan bisa lebih dari 3.500 pengunjung, namun ditolak karena dalam aturan ada pembatasan.