Home Hukum Razia Masker, Delapan Anggota Polres Kena Push Up

Razia Masker, Delapan Anggota Polres Kena Push Up

Sukoharjo, Gatra.com- Polres Sukoharjo menggelar razia penggunaan masker di lingkungan Mapolres Sukoharjo, Senin (24/8). Beberapa anggota ditemukan tidak sesuai dengan cara penggunaan masker dan tidak memakai masker kesatuan.

Wakapolres Sukoharjo Kompol Samrodin yang memimpin razia masker segera menghukum anggota yang tidak tertib dengan meminta push up. Selain hukuman fisik, mereka juga diminta untuk mengucapkan sumpah janji Tribrata.

Dari pantauan Gatra.com di lokasi, satu per satu anggota dilakukan pengecekan suhu badan. Saat pengecekan itulah, Wakapolres mendapati sejumlah anggota belum sempurna menggunakan masker dan menemukan sejumlah anggota tak menggunakan masker kesatuan. Salah satunya Kapolsek Tawangsari AKP Didik Noertjahjo, yang mengaku jika Polsek Tawangsari belum menerima masker Polri.

"Siap Polsek Tawangsari belum menerima masker Polri," ujarnya.

Mendapati pengakuan itu, Wakapolres Sukoharjo lantas meminta petugas Provos untuk mencatat bahwa Polsek Tawangsari belum menerima masker Polri. Selain Didik, beberapa peserta apel juga kedapatan tidak menggunakan masker kesatuan dengan alasan beragam, seperti kotor dan belum cuci, serta hilang. Dari hasil razia itu, terdapat lima anggota yang tidak memakai masker dari kesatuan, dan tiga tidak sesuai dengan penggunaan masker secara sempurna.

Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas mengatakan, operasi masker ini sebagai tindakan disiplin kepada personil yang tidak melaksanakan atau mengindahkan protokol kesehatan.

"Tadi ada yang pakai masker, namun tidak pas, hidungnya kelihatan, tindakan disiplin ini yaitu berupa tindakan fisik dan mengucapkan Tribrata dan Catur Prasetya," katanya.

Kapolres menambahkan hukuman fisik diberikan sekaligus sebagai upaya menjaga kebugaran tubuh. Sedangkan pengucapan Tribrata agar anggota Polres senantiasa ingat dengan sumpah janji sebagai anggota Polisi.

"Setiap masuk ke Mako wajib memakai masker dan cuci tangan lalu masuk ke bilik sterilisasi," tandasnya.

100