Jakarta, Gatra.com – Presiden Joko Widodo dalam menyampaikan pidato kenegaraannya sempat menyinggung platform teknologi Indonesia mestinya mendukung transformasi bangsa. Ia juga mengharapkan agar media sebagai penyambung informasi bisa bersikap dan berkontribusi lebih bagi negara.
"Saya ingin semua platform teknologi harus mendukung transformasi kemajuan bangsa. Peran media digital yang saat ini sangat besar harus diarahkan untuk membangun nilai-nilai kemanusiaan dan kebangsaan," ucap Jokowi saat memberikan pidato kenegaraan dalam acara sidang tahunan di MPR RI, Jakarta, Jumat (14/8).
"Semestinya, perilaku media tidak dikendalikan untuk mendulang click dan menumpuk jumlah like, tapi seharusnya didorong untuk menumpuk kontribusi bagi kemanusiaan dan kepentingan bangsa," imbuh mantan gubernur DKI Jakarta itu.
Lebih lanjut Jokowi juga menyampaikan, dalam kemajuan teknologi dan media ini, tentu harus mempertahankan nilai luhur yang ada. Bahkan nilai tersebut, kata Jokowi, tidak bisa dipertukarkan oleh apapun termasuk kemajuan ekonomi.
"Ideologi dan nilai-nilai luhur bangsa tidak boleh dipertukarkan dengan kemajuan ekonomi. Bahkan, kemajuan ekonomi jelas membutuhkan semangat kebangsaan yang kuat. Kita harus bangga terhadap produk Indonesia. Kita harus membeli produk dalam negeri. Kemajuan Indonesia harus berakar kuat pada ideologi Pancasila dan budaya bangsa," pungkasnya.