Home Ekonomi Pemerintah Luncurkan Program Penjaminan Kredit Modal Kerja

Pemerintah Luncurkan Program Penjaminan Kredit Modal Kerja

Jakarta, Gatra.com - Pemerintah bakal merilis program bantuan penjaminan kredit modal kerja untuk korporasi pada hari ini, atau paling lambat besok, Rabu (29/7). 

Hal itu diungkapkan Kepala Badan Kebijakan Fiskal Febrio N. Kacaribu, dalam Webinar Mid-Year Economic Outlook 2020, Selasa (28/7).

"Kita juga akan memperkenalkan ini. Akan dilaunch sore ini atau besok, tentang penjaminan kredit korporasi," katanya.

Febrio menjelaskan, program penjaminan kredit modal kerja korporasi ini diluncurkan untuk menjaga keberlangsungan bisnis di sektor usaha non-UMKM dan non-BUMN. Ia berharap perekonomian bisa cepat pulih dari dampak Covid-19.

Dengan adanya program penjaminan itu, pemerintah menargetkan realisasi kredit modal kerja korporasi bisa mencapai Rp100 triliun, hingga akhir tahun 2021 nanti.

"Sekarang sudah ada tanda pemulihan, maka pemerintah masuk dengan tambahan vitamin penjaminan ini," ujar Febrio.

Selain penjaminan kredit modal kerja korporasi, pemerintah juga akan memberikan insentif listrik bagi industri. Dengan besaran mencapai Rp3 triliun dan akan dilaksanakan mulai Juli hingga Desember 2020.

"Insentif ini sudah disiapkan pemerintah bagi semua sektor industri. Jadi, semua akan memperoleh pengurangan tagihan listrik," jelas Febrio.

Meski, pihaknya masih enggan menjelaskan secara detil, bagaimana skema pemberian insentif listrik bagi industri itu. Begitu juga dengan kriteria industri yang dapat menerima insentif.

"Nanti akan diumumkan lebih detail," ujarnya.

102

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR