Home Gaya Hidup Gara-gara Corona, Raja Yogya Minta Hanung Bikin Film Humor

Gara-gara Corona, Raja Yogya Minta Hanung Bikin Film Humor

Yogyakarta, Gatra.com - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X tak bisa melarang syuting film di DIY di tengah pandemi Covid-19. Ia pun mengusulkan sutradara kenamaan Hanung Bramantyo membuat film humor atau drama.

“Kami tidak bisa melarang (syuting) karena punya implikasi ekonomi. Tidak hanya pemain, tapi PKL, yang jualan di tempat syuting juga laku. Ini membawa implikasi pertumbuhan ekonomi,” ujar Sultan di kompleks kantor Pemda DIY, Kamis (16/7), usai menerima sejumlah sineas termasuk Hanung yang akan melanjutkan syuting film di DIY.

Apalagi, kata Sultan, pekerja film lama tak bekerja sehingga menggerus modal. Untuk itu, jika melanjutkan syuting, pekerja film harus memenuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

“Kalau bisa, tidak perlu harus film-film yang perlu kumpulkan orang banyak, seperti film sejarah yang perlu prajurit 100-200 wong (orang) yang sulit dikontrol,” tutur Raja Keraton Yogyakarta ini.

Untuk itu, Sultan mengusulkan Hanung membuat film drama atau humor. “Joke saya, film Bramantyo karo keluarga wae ben saya sitik (supaya makin sedikit pemainnya),” kata dia.

Selain para sineas, hari ini Sultan juga menerima sejumlah pengurus pondok pesantren yang akan membuka pendidikan. Ia menekankan pentingnya pengasuh pesantren menjadi orang tua bagi santri selama pandemi.

Kedatangan sejumlah pihak untuk memulai kegiatan di DIY ini sehari usai pernyataan Presiden Joko Widodo bahwa DIY menjadi provinsi terbaik dalam menangani Covid-19.

Atas pernyataan Jokowi, Sultan menyatakan capaian itu sebenarnya kewajiban seluruh provinsi di Indonesia. Hakikatnya, yang pnting itu masyarakat itu jadi subjek dalam proses kebijakan,” ujarnya.

Menurut dia, jangan sampai masyarakat cuma mendapat perintah. “Jadi letakkan kepentingan masyarakat untuk jaga dirinya sendiri. Untuk itu, pendatang didata di desa dipimpin lurah dan babinsa. Otomatis masyarakat ikut berpartisipasi. Secara tak langsung pakai masker pun karena kesadaran sendiri,” tuturnya.

470