Home Kebencanaan Mencari Ikan di Sungai Indragiri, Halim Ditemukan Meninggal

Mencari Ikan di Sungai Indragiri, Halim Ditemukan Meninggal

Indragiri Hulu, Gatra.com - Halim (50) warga Desa Setakoraya Kecamatan Peranap, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), yang ditemukan sudah tidak bernyawa di sungai Indragiri, Minggu (28/6). Korban sebelumnya dinyatakan hilang pada Sabtu, (27/6) sekitar pukul 05.00.   
 
"Sudah ditemukan, namun naas beliau sudah tidak bernyawa," ujar Erguspian Kepala BPBD Inhu kepada Gatra.com, Minggu (28/6).
 
Erguspian menjelaskan, jasad Halim sendiri ditemukan sekitar 300 Meter dari lokasi kejadian tempat korban dinyatakan hilang dan mengapung diataas permukaan sungai, sekitar pukul 15. 30 Wib. 
 
Kuat dugaaan pria paru baya itu tergelincir saat hendak menaiki perahunya untuk mencari ikan dipinggiran anak sungai Indragiri. 
 
Sebelum korban dinyatakan hilang salah seorang warga sempat mendengar jeritan minta tolong yang berasal dari arah perahu korban. Hanya saja saat saksi berlari ke suara tidak menemukan korban. Ia hanya menemukan handuk yang berada di atas perahu milik korban. 
 
"Hanya handuk yang kita temukan tak jauh dari areal perahu yang digunakan korban," ujar Anto salah seorang saksi.
361