Manggarai Barat, Gatra.com - Untuk membangun NTT, harus dimulai dengan riset dan siapkan perencanaan dengan baik. “Kata para ahli, kalau perencanaannya baik dan benar maka laba 50% sudah ada di tangan. Karena itu semua rancangan pembangunan harus didahului dengan riset ,” kata Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat saat tatap muka dengan para Camat, Kepala Desa di Desa Cunca Wulang Kecamatan Mbeliling Kabupaten Manggarai Barat ( 23/6)
Dengan perencanaan yang baik dan benar jelas Gubernur Viktor, tidak mengherankan jika akan terjadi loncatan kemajuan pembangunan di Provinsi Nusa Tenggara Timur. “Kalau kita kerja dengan perencanaan yang baik dan konsisten dalam pelaksanaannya, maka saya yakin akan terjadi loncàtan-loncatan besar dan signifikan untuk pembangunan di NTT,” jelas Viktor Bungtilu Laiskodat.
Karena itu lanjut Viktor Bungtilu Laiskodat, kalau terjadi loncatan kemajuan maka tidak mengherankan suatu saat secara bertahap Provinsi NTT akan keluar dari predikat Provinsi termiskin ketiga Indonesia.
“NTT ini adalah Provinsi termiskin ketiga di Indonesia. Karena itu kita harus bekerja keras. Harus dengan berlari bila perlu lompat. Karena kalau hanya asal kerja walau risetnya sudah bagus, hasilnya tidak akan ada loncatan berarti. Dengan demikian kita akan tetap menjadi termiskin di Indonesia,” tandas Viktor Bungtilu Laiskodat.
Karena itu kepada Bupati Manggarai Barat Gusti Dula dan stafnya, Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat minta agar bekerja lebih keras untuk kepentingan kemajuan masyarakat.
“Seorang Bupati harus menginovasi staf dan rakyatnya agar bekerja keras. Harus meninggalkan karya yang akan selalu dikenang oleh masyarakat diakhir masa jabatan. Karena itu, para calon Bupati untuk Pilkada 9 Desember 2020 yang akan datang harus lebih bagus. Kalau tidak bagus atau tidak maju dari sekarang ya…lebih baik mundur dari pencalonan,” kata Gubernur Viktor disambut tepuk tangan dan gelak tawa hadirin.