Home Kesehatan 17 Pelaksana BPK Reaktif Covid-19, Hasil Swab Negatif

17 Pelaksana BPK Reaktif Covid-19, Hasil Swab Negatif

Jakarta, Gatra.com- Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Pusat telah melakukan rapid test terhadap 858 karyawannya pada Kamis (18/6). Berdasarkan pemeriksaan tersebut, 17 Pelaksana BPK dinyatakan reaktif Covid-19. Namun, setelah menjalani tes swab, hasil seluruhnya negatif Covid-19.

“Sebagai informasi, rapid test, mendeteksi antibodi untuk melawan virus corona. Kalau ada, berarti pernah terpapar virus corona. Hal ini memerlukan waktu dan akurasi cukup rendah. Hanya pemeriksaan penyaring melalui pemeriksaan PCR [lebih akurat], bukan ada atau tidaknya antibodi,” ucap Ketua BPK Agung Firman Sampurna, Jumat (19/6).

Menurutnya, BPK telah melakukan menerapkan kebijakan protokol kesehatan yang ketat. Rapid test ini merupakan langkah preventif dan antisipasi risiko. Bekerja sama dengan Badan Intelijen Negara (BIN), langkah ini merupakan dukungan kebijakan presiden untuk mengurangi mata rantai penyebaran Covid-19.

“Berdasarkan hasil rapid test dan swab memang tidak ada yang terpapar. Nantinya, kami berharap bisa bekerja dengan normal. BPK dan Gugus Tugas bersama memerangi dampak Covid-19. Protokol di kantor sudah berjalan dengan baik,” ujar Anggota BPK, Hendra Susanto.

Rencanaya, rapid test ini akan digelar juga di beberapa kantor cabang BPK di daerah. Agung mengatakan, selanjutnya akan difokuskan ke Jawa Timur karena tergolong tinggi tingkat jumlah penderitanya.

“ Dalam beberapa bulan, [Pegawai BPK] sudah melaksanakan rapid test sendiri-sendiri. Regular, seminggu dan dua minggu sekali. Sekalian banyak aja karena masa tatanan normal, belum tes lagi. Seluruh pelaksana kita pada hari ini, sudah melakukan itu, meski tidak terkordinasi. Sedangkan di daerah lain, akan ada prosedur yang berbeda,” katanya.

205