Home Kebencanaan Rapid Test Massal Pasar Puri Baru Pati, Dua Orang Reaktif

Rapid Test Massal Pasar Puri Baru Pati, Dua Orang Reaktif

Pati, Gatra.com - Sebanyak dua orang di Pasar Puri Baru terkonfirmasi reaktif dalam rapid test massal yang diselenggarakan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Selasa (2/6).

Juru Bicara GTPP Covid-19 Pati, Suharyono mengatakan, dua orang terkonfirmasi reaktif dari 139 rapid test yang ditujukan kepada para pedagang dan pengunjung di pasar itu. Saat ini dua orang itu telah dilakukan isolasi.

“Diisolasi terlebih dahulu sembari menunggu tahapan swab. Perlu kami tekankan kembali meski hasilnya reaktif, belum bisa dibilang positif karena harus tes swab terlebih dahulu untuk menentukannya,” ujarn Sekda Pati itu, Selasa (2/6).

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Pati, Edi Siswanto menyebutkan, telah menyiapkan 7.000 alat rapid test dari jumlah itu sekitar 4.000 telah digunakan selama masa pagebluk.

“Karena rapid test ini untuk screening jadi kebutuhannya memang cukup banyak. Sudah kita distribusikan ke rumah sakit dan puskesmas, jumlahnya masing-masing berbeda tergantung kebutuhan dan pemetaan,” ungkapnya saat ditemui di Pasar Puri Baru.

Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Pati, Riyoson membeberkan selain Pasar Puri Baru, rapid test massal juga bakal digelar di Pasar Juwana pada esok hari (3/6).

“Kami juga melangsungkan pengetatan pasar dengan dijaga terpadu, melakukan upaya protokol kesehatan. Setiap pintu masuk dicek, begitupun setiap pos dijaga. Wajib mengenakan masker, lalu dicek suhu tubuhnya dan mencuci tangan di tempat yang telah kami sediakan,” paparnya.

Ditambahkan, pihaknya pun telah berkoordinasi dengan instansi terkait diantaranya TNI, Polri, Satpol PP, DKK Pati, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Linmas.

Dilansir dari covid19.patikab.go.id pada pukul 13.37 WIB terpantau, ada dua pasien positif Covid-19, empat OTG, tiga PDP, 27 ODP, 13 orang wafat dan total ada sebanyak 22.579 pemudik di kabupaten berjuluk Bumi Mina Tani.

397