Jakarta, Gatra.com - Executive Vice President Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya, J. Aries Dewantoro mengatakan, hingga hari H lebaran pada Minggu (24/5) kemarin, tercatat sebanyak 310 ribu kendaraan telah melintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
Peningkatan volume kendaraan paling signifikan di JTTS terjadi pada Senin lalu (18/5), dengan total 45.980 kendaraan yang melintas. Sedangkan pada H-1 lebaran, Sabtu (23/5), terjadi penurunan volume yang cukup signifikan menjadi 24.454 kendaraan.
“Meski terjadi peningkatan volume kendaraan di JTTS beberapa hari sebelum lebaran, namun jika dibandingkan dengan periode yang sama pada momen lebaran tahun 2019 lalu, akumulasi volume kendaraan yang melintas di JTTS selama seminggu menjelang hari-H justru menurun,” kata Aries di Jakarta, Senin (25/5).
Menurutnya, penurunan volume kendaraan ini lantaran pandemi Covid-19 serta kebijakan pemerintah yang mengimbau agar masyarakat tidak mudik lebaran. Oleh karena itu, Hutama Karya kali ini lebih mengutamakan aspek protokol pencegahan Covid-19 yang ketat.
“Dari pantauan kami, hingga Sabtu (23/5) lalu, tercatat totsal ada 561 dari 10.434 kendaraan yang tidak lolos aturan saaat diperiksa di check point dan pos penyekatan di gerbang tol Bakauheni Selatan tol Bakter, dan gerbang tol Kayu Agung tol Terpeka,” ujar Aries.
Lebih lanjut, ia menyebut, sesuai perturan yang berlaku, kendaraan tidak lolos aturan itu diputarbalikan ke daerah asalnya. Selain itu, Hutama Karya juga telah menghentikan sementara fasilitas top-up tunai, serta melakukan pembagian masker, hand sanitizer dan tongkat tol secara gratis di sejumlah ruas tol-nya.
Hutama Karya juga mengimbau seluruh pengendara untuk tetap mematuhi peraturan yang berlaku, membatasi diri untuk keluar rumah, menggunakan masker, serta untuk sementara tidak melakukan kegiatan mudik ke kampung halaman demi mencegah penyebaran Covid-19.