Home Kesehatan Pengunjung Mal Paragon Swab Tes Corona

Pengunjung Mal Paragon Swab Tes Corona

Semarang, Gatra.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang terus menggelar berbagai uji tes corona guna mencegah penyebaran virus corona di tempat - tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan seperti pasar tradisional atau pusat perbelanjaan modern (mall).

Kali ini ratusan pengunjung Paragon Mall Semarang yang mendapat giliran di swab test atau atau pengambilan sampel lendir baik di hidung atau tenggorokan, Rabu (20/5).

Kepala Satpol PP Kota Semarang Fajar Purwoto mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari operasi yang dilakukan oleh pihaknya bersama Dinas Perdagangan Kota Semarang, Dinae Kesehatan dan pihak terkait lainnya.

"Hari ini ada 100 orang yang terdiri dari karyawan, pedagang dan pengunjung Paragon Mall yang kita minta secara acak untuk diswab test atau diambil sampe lendirnya," ujarnya di sela sela kegiatan.

Ia menjelaskan dalam penyelenggarannya, seratus orang tersebut tidak dimintai uang sepeserpun. Mereka, katanya, hanya perlu menunjukkan identitas KTP dan nomor telepon.

"Tesnya gratis. Tidak dipungut biaya sepeserpun. Nantinya hasilnya kita kirim ke masing - masing orang paling lambat 3 hari setelahnya," ujarnya.

Sementara itu, General Manager Paragon Mall Lie Jemmy menyambut baik adanya pemeriksaan swab test hari ini. Menurutnya, swab test penting dilakukan untuk memberikan kenyamanan bagi setiap pengunjung Paragon Mall.

"Terimakasih kepada Gugus Tugas Covid-19 Kota Semarang karena sudah memilih tempat kami. Kami ingin menyakinkan seluruh pengunjung atau customer bahwa Paragon Mall bebas dari virus corona. Masyarakat tidak perlu takut," imbuhnya.

Salah satu peserta tes swab, Santi mengaku senang dengan diadakannya swab tes gratis ini.

"Iya tadi sempat kaget waktu diminta ikut swab test. Deg degan banget.  Ternyata memang sedikit nyeri. Tapi saya senang soalnya jadi ngerti saya bebas corona atau nggak," akunya.

2297