Home Ekonomi Pembudidaya Keramba dapat Bantuan Pakan Pelet

Pembudidaya Keramba dapat Bantuan Pakan Pelet

Ambon, Gatra.com - Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Maluku  memberikan bantuan 400 kg pakan buatan atau pelet, kepada pembudidaya ikan keramba jaring apung di Kota Ambon. "Ada 20 karung dan di tiap karung itu berisi 20 kilogram pakan.  Total yang dibagi ada 400 kg pakan," kata Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Maluku, Abdul Haris kepada Gatra di Ambon, Rabu (29/4).

Pemberian bantuan ini, menurut Abdul berdasarkan hasil pendataan oleh tim Dinas Perikanan dan Kelautan. Dimana bantuan ini diberikan kepada 17 kelompok yang telah terdata, karena jumlah penerima disesuaikan dengan stok yang ada. Abdul menjelaskan, para pembudidaya keramba selama ini menggunakan pakan ikan rucah atau dengan cara memotong-motong ikan dan ditebarkan di keramba.

Namun dia katakan, hasil pakan ikan rucah ini tidak memiliki nilai gizi, berbeda dengan pakan buatan atau pelet. Pakan buatan ini diberikan karena sudah melalui hasil penelitian dan diolah di pabrik, sehingga kandungan gizinya jauh lebih tinggi. "Tidak semua mendapatkan bantuan, khususnya yang ada di kabupaten. Dan stok kami hanya tinggal 400 Kg pakan saja, sementara direalisasi di Kota Ambon dulu," jelas Abdul

Dia harapkan, melalui bantuan ini, masyarakat penerima bantuan terus giat untuk beraktivitas meski di tengah wabah Covid 19.

252