Home Kesehatan Rapid Test Reaktif, 37 Petugas RSJ Jabar Dikarantina

Rapid Test Reaktif, 37 Petugas RSJ Jabar Dikarantina

Bandung, Gatra.com  - Sebanyak 37 karyawan dan petugas medis di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Provinsi Jawa Barat, di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB) menjalani karantina di Pusat Isolasi Mandiri yang difasilitasi Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BPSDM) Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Jalan Kolonel Masturi, Kota Cimahi.
 
Direktur Utama RSJ Provinsi Jawa Barat, dr Elly Marliyani mengatakan, beberapa waktu lalu, pihaknya melakukan rapid test terhadap 664 karyawan dan petugas medis. Dari situlah didapatkan 37 karyawan yang terindikasi tertular Covid-19 karena hasilnya reaktif. Pihaknya pun langsung melakukan langkah karantina untuk mengantisipasi 
 
"Dokter ada 2 orang, perawat 13 orang cleaning servis 3 orang, security 2 orang, dan sisanya petugas pendaftaran dan keuangan," kata Elly merinci, saat dihubungi, Rabu (22/4).
 
Dia menjelaskan, 37 karyawan dan petugas medis tersebut sudah menjalani tes swab. Hasilnya 22 spesimen telah keluar hasilnya negatif Covid-19. Sementara 15 lainnya masih menunggu hasil.
 
"Sebagian besar sudah keluar hasil swab pertama. Hasil swab semuanya alhamdulillah negatif. Sisa 15 orang yang belum keluar hasilnya. Mudah-mudahan hari ini keluar," katanya Rabu, (22/4).

dr Elly Marliyani mengatakan, dengan adanya indikasi karyawannya tertular Covid-19, pihaknya terus meningkatkan upaya pencegahan di lingkungan RSJ. Tak hanya itu, pihaknya juga mengimbai seluruh karyawan dan dokter untuk makin disiplin menerapkan Social  Distancing dan menerpakn pola hidup sehat.
248