Home Kesehatan Positif Covid-19 Pertama Kabupaten Tegal Pulang dari Bali

Positif Covid-19 Pertama Kabupaten Tegal Pulang dari Bali

Slawi, Gatra.com - Satu orang warga Kabupaten Tegal, Jawa Tengah yang dirawat di RSUD Kardinah Kota Tegal positif terinfeksi Covid-19. Pasien tersebut memiliki riwayat perjalanan ke Bali. Kasus pertama positif Covid-19 di Kabupaten Tegal itu diumumkan Bupati Tegal Umi Azizah melalui live streaming konferensi pers, Senin (6/4) malam. "Pasien ini merupakan PDP pertama asal Kabupaten Tegal yang dirawat di RSUD Kardinah Kota Tegal, seorang perempuan berumur 49 tahun, warga Desa Debong Wetan, Kecamatan Dukuhturi," kata Umi.

Umi mengatakan, kepastian tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan usap tenggorok (swab) kedua terhadap pasien yang keluar Senin sore. Dia menyebut kondisi pasien baik dan stabil. "Kita doakan semoga kondisinya semakin membaik dan sembuh," ujarnya.

Menurut Umi, berdasarkan pelacakan (tracking), pasien memiliki riwayat bepergian ke Bali sebelum mengalami gejala mengarah infeksi Covid-19 dan akhirnya irawat di ruang isolasi. Pelacakan juga sudah dilakukan terhadap riwayat kontak pasien dengan keluarga terdekat. "Satgas Covid-19 sore tadi sudah melakukan rapid test terhadap enam anggota keluarga yang melakukan kontak erat dengan pasien. Hasilnya, seluruhnya negatif," ucapnya.

Meski demikian, Umi melanjutkan, keenam anggota keluarga pasien tersebut tetap harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari dengan pengawasan oleh Satgas Covid-19, kepala desa dan petugas Puskemas Dukuhturi. "Hasilnya negatif dan tidak ada gejala klinis, maka bisa dikategorikan OTG (Orang Tanpa Gejala)," ujar dia.

Menyusul adanya kasus pertama positif Covid-19 tersebut, Umi mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan beraktivitas seperti biasa dengan selalu menjaga jarak dan menggunakan masker kain yang dicuci menggunakan sabun tiap empat jam sekali. "Kemudian menghindari kerumunan dan sesering mungkin cuci tangan selama 20 detik," tambah Umi.

318