Home Kesehatan Kepala PPATK Meninggal Dunia di RS Persahabatan

Kepala PPATK Meninggal Dunia di RS Persahabatan

Jakarta, Gatra.com - Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Kiagus Ahmad Badaruddin, meninggal dunia pada hari ini, Sabtu (14/3). Kabar meninggalnya Badar, sapaan dia, awalnya beredar melalui grup WhatsApp.

"Innalillahi wa Inna Ilaihi rojiun. Telah wafat suami kami tercinta, Drs. Kiagus Ahmad Badaruddin, MSc. pada hari ini Sabtu, tanggal 14 Maret 2020. Mohon dimaafkan segala khliaf & salah beliau, dimudahkan jalannya menuju jannahNya. Aamiin. Wassalamu'alaykum wrwb," demikian isi pesan yang beredar.

Gatra mengonfirmasi ulang kabar tersebut kepada Humas PPATK, Ria. Ia pun membenarkan kabar tersebut. Ria mengatakan, jenazah berada di Rumah Sakit Persahabatan.

"Iya [jenazah masih] di RS Persahabatan," kata Ria melalui pesan WhatsApp kepada Gatra, Sabtu (14/3). Saat ditanya penyebab meninggalnya, Ria belum menjawabnya.

Menurut kabar yang beredar, mendiang akan disemayamkan di rumah duka Jalan Tebet Timur, Jakarta Selatan dan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakata Selatan.

Dilansir dari laman PPATK, Kiagus Ahmad Badaruddin dilantik menjadi Kepala PPATK bersama wakilnya, Dian Ediana Rae untuk periode 2016-2021 oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu 26 Oktober 2019 lalu. Badar menggantikan Kepala PPATK sebelumnya Muhammad Yusuf dan Dian menggantikan wakil sebelumnya, Agus Santoso.

Sebelumnya, Badar menjabat sebagai Irjen Kemenkeu. Sementara Dian Ediana Rae menjabat sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VI Jabar Banten.

Berikut biodata singkat Badar yang dimuat di laman PPATK:
Nama: Kiagus Ahmad Badaruddin
Jabatan: Kepala PPATK

Latar Belakang Pendidikan:
1) S1 Ekonomi Manajemen Universitas Sriwijaya Palembang, 1986
2) S2 University of Illinois, 1991

Prestasi:
1) Komisaris di PT Perusahaan Gas Negara
2) Komisaris di Bank Negara Indonesia
3) Satyalancana Karya Satya 30 Tahun. 

402