Home Ekonomi Hasbi Anshory Ingin Geopark Menjadi Ikon Merangin

Hasbi Anshory Ingin Geopark Menjadi Ikon Merangin

Jambi, Gatra.com - Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem, Hasbi Anshory bakal memperjuangkan geopark menjadi ikon Kabupaten Merangin, Jambi. Pernyataan ini disampaikan Hasbi Anshory dalam agenda reses bersama anggota DPRD dan seluruh kader NasDem Merangin.
 
"Saya berharap geopark kita ini menjadi ikon Merangin. Saya adalah bagian dari Merangin. Jadi harus kita perjuangkan geopark ini," kata Hasbi Anshory kepada Gatra.com, Jumat (13/3).
 
Reses pekan kedua anggota DPR Komisi XI ini beragenda konsolidasi bersama DPD Partai NasDem Merangin. Semua pengurus DPC dan anggota DPRD Merangin Fraksi NasDem diminta menyampaikan aspirasi selama gelaran reses.
 
"Kita mau merapatkan barisan persiapan pemilu 2024. Kita tidak ingin partai NasDem habis pemilu selesai, habis pemilu selesai," ujarnya.
 
Bila kader NasDem tidak bergerak sejak kini, Hasbi Anshory khawatir mesin politik NasDem otomatis terhenti. Ia mempunyai rencana pembentukan dewan pimpinan ranting setiap desa.
 
"Ketika masyarakat membutuhkan bantuan, kader NasDem telah siap," ucapnya.
 
Hasbi Anshory tergabung dalam Komisi XI DPR RI dengan mitra kerja Kementerian Keuangan, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional dan Perbankan. Ia akan memperjuangkan semua aspirasi masyarakat dan kader NasDem yang merupakan wilayah Komisi XI. 
 
"Yang merupakan wilayah Komisi teknis lain akan saya sampaikan dengan teman-teman Fraksi NasDem. Seban masyarakat tidak tahu saya duduk di komisi berapa. Mereka tahu anggota DPR mewakili rakyat," ucapnya.
 
Sebelum serap aspirasi bersama seluruh kader dan DPRD Kabupaten Merangin Fraksi NasDem, mantan anggota DPD RI periode 2009 - 2014 juga menggelar pertemuan dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Merangin.
 
"Jambi memang harus banyak perhatian, kita terlalu lengah dengan otonomi daerah, tapi 70 persen dana berada di pusat," katanya.
 
Reses Habsi Anshory bersama Pemkab Merangin tanpa dihadiri Bupati, Wakil Bupati dan Sekda Merangin. Ia cuma didampingi Staf Ahli dan beberapa Kepala OPD. Meski demikian, Hasbi tetap antusias menyampaikan tupoksi dia sebagai anggota DPR RI Dapil Jambi.
 
"Merangin pada reses yang kedua ini sengaja saya datangi karena datuk saya orang Merangin daerah Rantau Panjang. Saya dapat suara di Rantau Panjang 2.700 lebih. Saya tidak akan meninggalkan Merangin dalam keadaan apa pun," katanya.
 
Dalam waktu dekat Hasbi Anshory akan menyerahkan satu unit ambulans di Rantau Panjang bantuan BRI selau mitra kerja Komisi XI. Ia berharap jabatannya sebagai anggota DPR RI bisa dimanfaatkan masyarakat Merangin.
 
"Sehingga saya bermanfaat untuk masyarakat. Kalau saya tidak dimanfaatkan masyarakat, saya akan merasa bersalah sebagai wakil rakyat," katanya.
 
Habsi Anshory mengaku sedikit kecewa tanpa kehadiran pejabat tinggi Merangin. Ia berujar meski tanpa kehadiran Bupati dan Wakil Bupati, pertemuan seperti ini akan kembali dilakukan. 
438