Home Kesehatan Sihar Sitorus: Masyarakat Jangan Panik Dengan Isu Corona

Sihar Sitorus: Masyarakat Jangan Panik Dengan Isu Corona

Medan, Gatra.com – Masyarakat dihimbau tidak panik hadapi isu wabah virus corona atau Covid 19. Namun harus tetap waspada dan menjaga kesehatan tubuh, kebersihan lingkungan dan menyerap informasi kesehatan dengan baik.

Hal itu diungkapkan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPRR-RI) Sihar Sitorus saat melakukan reses perseorangan dalam masa sidang II ke Padang Sidimpuan. Sihar mengatakan bahwa tidak perlu melakukan penimbunan barang.

Baca Juga: Sihar Sitorus Berharap Sinergi Daerah dan Pusat Terjaga

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu juga mengatakan bahwa masyarakat harus menyerap informasi tentang virus corona dengan baik. Serta menggunakan alat komunikasi dan media komunikasi seperti media sosial dengan positif. 

"Yang perlu kita lakukan adalah tetap tenang, karena panik menimbulkan tindakan yang gegabah. Cuci tangan dan gunakan antiseptik sehabis berinteraksi dengan orang lain. Menggunakan sosial media secara bijak terhindar penyebaran informasi tidak benar dan menyesatkan," jelasnya.

Baca Juga: Sihar Sitorus Kritisi Angka Kemiskinan Versi BPS

Sihar juga mengharapkan agar masyarakat aktif dalam memeriksakan kesehatan. Memastikan seluruh penanganan kesehatan dilakukan oleh medis atau tim kesehatan. Serta tidak terpancing dengan berbagai informasi yang tidak benar. 

“Setiap informasi harus diuji. Jadi kita berharap masyarakat menggunakan informasi itu dengan baik. Jika sakit segera berobat ke Rumah Sakit. Menggunakan masker dan berperilaku hidup sehat. “Gunakan masker jika merasa sakit, agar tidak menular,” katanya.

179