Home Kebencanaan Mandi di Sungai, Pelajar SMP di Tegal Tewas Tenggelam

Mandi di Sungai, Pelajar SMP di Tegal Tewas Tenggelam

Slawi, Gatra.com - Seorang pelajar SMP tewas tenggelam saat sedang bermain di Sungai Jenggot, Desa Mejasem Barat, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Senin (17/2) sore. Korban ditemukan tersangkut di dasar sungai.

Korban yakni Muhammad Firdaus (13), warga Desa Getaskerep, Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal. Sebelum tenggelam, pelajar kelas 8 SMP itu tengah bermain dengan saudara kembar dan satu orang temannya di pintu air sungai sekitar pukul 13.30 WIB.

"Ada tiga anak yang mandi, yang tenggelam satu orang. Sempat ditarik sama temannya, tapi kebawa arus. Temannya itu akhirnya teriak-teriak minta tolong," kata salah satu warga yang rumahnya berada di dekat sungai, Ike (35).

Warga yang mengetahui kejadian tersebut kemudian melaporkannya ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tegal dan diteruskan ke BPBD Kabupaten Tegal. Puluhan warga juga langsung berdatangan ke lokasi untuk menonton.

Beberapa warga kemudian berinisiatif terjun ke sungai untuk melakukan pencarian sembari menunggu perahu karet Kabupaten Tegal didatangkan ke lokasi. Sekitar pukul 17.00 WIB, seorang pelajar SMA yang ikut terjun ke sungai berhasil menemukan keberadaan korban di dasar sungai sedalam sekitar dua meter itu.

Saat ditemukan di sekitar lokasi bermainnya, korban sudah dalam keadaan meninggal. Jenazah korban selanjutnya dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Mitra Siaga, Kramat, Kabupaten Tegal untuk divisum.

Pelajar SMA yang pertama kali menemukan korban, Rifki (17) mengatakan, keberadaan korban diketahui ketika kakinya tak sengaja menyentuh bagian tubuh korban yang tersangkut di dasar sungai.

"Ketemunya karena ketendang. Ada dua orang yang ngerasain. Setelah itu langsung ditarik," ungkapnya.

Sementara itu, orang tua korban yang ikut mendatangi sungai langsung syok begitu melihat jenazah korban ditemukan dan diangkat dari dasar sungai. Bahkan ayah korban sempat pingsan sehingga harus dibawa ke salah satu rumah warga.

463