Liverpool, Gatra.com - Juara Bertahan Liga Champions musim ini, Liverpool, dikabarkan tertarik untuk memulangkan mantan pemain adalannya yang saat ini tengah dalam kontrak dengan klub raksasa La Liga Spanyol, Barcelona. Sosok pemain tersebut tak lain afalah Philippe Coutinho.
Ketertarikan Liverpool untuk memulangkan Coutinho ke Anfiled setelah Barcelona dikabarkan setuju untuk mengurangi nilai transfer Coutinho bagi siapa pun yang tertarik membeli gelandang asal Brazil tersebut.
Baca juga: Bermain Apik, Barcelona Naikkan Harga Coutinho 100 Juta Euro
Sebelumnya, Coutinho telah meninggalkan klub Liga Premier tersebut pada 2018 setelah menghabiskan lima setengah tahun di Anfield. Namun sejak kepindahannya ke Camo Nou, Coutinho dinilai telah gagal untuk menunjukkan performa terbaiknya di Barcelona yang akhirnya memaksa Barcelona untuk meminjamkan Coutinho ke raksasa Jerman, Bayern Munich musim panas lalu.
Coutinho yang baru berusia 27 tahun bergabung dengan klub Bundesliga dengan status pinjaman selama semusim pada Agustus 2019 lalu, dengan Bayern membayar biaya pinjaman sebesar 8,5 juta Euro dan gajinya untuk musim ini. Juga dilaporkan bahwa Bayern memiliki opsi untuk mengontrak pemain dengan kontrak permanen di akhir musim seharga 120 juta Euro.
Namun, Fox Sports, Jumat (7/2), melaporkan, Barcelona berpendapat bahwa mereka tidak akan menemukan klub yang tertarik untuk membeli Coutinho dengan harga 120 juta Euro, dan telah memutuskan untuk mengurangi harga yang diminta.
Dilaporkan bahwa Barca sekarang hanya mencari 80-90 juta Euro untuk superstar Brasil yang bisa membangkitkan minat tidak hanya Bayern, tetapi juga mantan klubnya, Liverpool.
Baca juga: Philippe Coutinho Resmi Berseragam The Bavarian
Mantan legenda Liverpool, Steve McManaman, juga mendesak mantan klubnya untuk menandatangkan kembali Coutinho dari Barcelona dengan minat Bayern untuk langkah permanen yang dilaporkan memudar.
"Jika ada ruang yang tersedia maka saya pasti akan menyukai Coutinho, karena ia adalah pemain yang luar biasa untuk Liverpool. Dia adalah tipe pemain yang ketika rencana A tidak berfungsi dia dapat mengubah permainan," kata McManaman.