Home Ekonomi Xpress Air Buka Penerbangan Baru di Bandara Adi Soemarmo

Xpress Air Buka Penerbangan Baru di Bandara Adi Soemarmo

Boyolali, Gatra.com - Rute penerbangan baru kembali dibuka di Bandara Adi Soemarmo. Pembukaan rencananya dilakukan oleh Xpress Air pada bulan Maret 2020 mendatang.

”Rencananya 21 Maret 2020 mendatang. Ada empat rute, yakni Palembang, Samarinda, Pontianak dan Lampung,” ucap General Manajer Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo, Abdullah Usman, Sabtu (25/1).

Dikatakan Usman bahwa maskapai ini sebelumnya beroperasi di Bandara Adi Sucipto Yogyakarta dengan rute Jogja-Kalimantan. Namun karena ke depannya semua rute Jogja pindah ke New Yogyakarta International Airport (NYIA), maskapai ini memutuskan pindah ke Solo.

”Alasannya kalau mereka pindah ke lokasi yang baru di NYIA, mereka belum memiliki alat untuk membaca PBN (Performance Based Navigation). Jadi mereka memutuskan untuk memindahkan rute ke Solo,” ucapnya.

Terlebih lagi, Solo memiliki akses yang mudah ke beberapa kota di sekitarnya, seperti Wonogiri, Ngawi, Madiun dan beberapa kota lainnya. Apalagi Solo juga memiliki keunggulan KA Bandara dan memiliki interkoneksi antarmoda.

”Penumpang bisa langsung ke Solo Balapan dengan KA Bandara. Selanjutnya mereka bisa mengakses terminal melalui skybridge menuju ke Terminal Tirtonadi,” ucapnya.

Nantinya maskapai ini direncanakan membuka layanan loket penjualan tiket di Terminal Tirtonadi.

"Jadi penumpang akan semakin mudah. Apalagi selama ini, tingkat keterisian dari maskapai ini cukup bagus. Dari kapasitas pesawat 150 penumpang, load factor-nya 80 persen,” ucapnya.

1368