Mataram, Gatra.com - Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di Nusa Tenggara Barat (NTB), para kandidat masih sibuk mendaftar melalui partai politik untuk bergabung dalam bursa Pilkada 2020. Di NTB, terdapat tujuh kabupaten/kota yang bakal mengadakan pesta demokrasi mendatang.
Salah satu Bakal Calon Wali Kota Mataram, HL Makmur Said mengatakan sudah menemukan pasangannya untuk maju dalam Pilkada 2020 mendatang, yakni Ustaz H Badruttaman Ahda. Mereka diusung oleh beberapa partai, yaitu Gerindra, PKB, PPP, Hanura dan PKPI.
Berbekal pengalamannya di birokrasi di Kota Mataram, HL Makmur Said yakin akan mampu menjalankan amanah untuk mengubah Mataram menjadi lebih baik jika diamanati masyarakat untuk memimpin lima tahun ke depan. Terakhir, jabatan yang ia emban adalah sebagai Sekda Kota Mataram.
"Untuk calon wakil sudah saya putuskan. Kita merupakan pasangan calon (paslon) dari kalangan senior dan junior. Dalam memilih calon wakil, saya tentu tidak asal pilih namun berdasarkan pertimbangan apakah memiliki peluang besar untuk memenangkan Pilkada Kota Mataram," kata HL Makmur Said di Mataram, Jumat (17/1).
Dia menambahkan, ingin mengubah Kota Mataram ini menjadi lebih baik sesuai dengan moto Kota Mataram saat ini, yaitu "Maju, Religius dan Berbudaya". Pihaknya yakin akan dapat lebih memperkuat dan meningkatkan capaian Pemerintah Kota Mataram saat ini yang dinahkodai pasangan Aman (Ahyar-Mohan Roliskana).
Makmur juga memiliki konsep pembangunannya dan jargon yang akan dibawanya dalam Pilkada mendatang, yaitu "Mataram yang Mentereng". Dalam jargon yang ia bawa, Makmur ingin menjadikan Mataram sebagai kota yang lebih berwibawa dan berkelas dari daerah-daerah lainnya di NTB.
"Jadi jelas, misi dan visi kami ingin menjadikan Kota Mataram yang lebih baik dari kemajuan-kemajuan yang sebelumnya. Kota Mataram kita akui selama kepemimpinan Ahyar-Mohan banyak kemajuan. Namun kita akan menjadikannya lebih baik lagi baik soal ekonomi, pendidikan, tata ruang kota dan lain sebagainya," kata orang yang pernah menjabat sebagai Sekda Kota Mataram selama 12 tahun ini.