Jakarta, Gatra.com - Angin puting beliung dilaporkan telah melanda Lingkungan Paranglabbua, Desa Bonto Salluang, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng, Provinsi Sulawesi Selatan.
Berdasarkan keterangan resmi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), kejadian bencana angin puting beliung terjadi pada pukul 16.00 WIB, Minggu (12/1).
"Puting beliung menyebabkan salah satu sekolah dasar Inpres 73 Paranglabbua rusak. Sehingga, dua unit ruangan kelas belajar rusak berat (RB) dan rumah dinas rusak sedang (RS)," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Agus Wibowo kepada wartawan melalui pesan singkat.
Agus menyebut tidak ada korban yang ditimbulkan dari kejadian ini. Namun, kerugian yang ditaksir kurang lebih mencapai Rp200 juta.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bantaeng dan Kodim 1410 Bantaeng telah melakukan upaya pendataan, serta koordinasi dengan pemerintah setempat dan masyarakat.
Sebelumnya, Badan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi pada tanggal 8-12 Januari 2020 akan ada cuaca ekstrem yang terjadi di wilayah Indonesia.
“Masyarakat diimbau agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang dan jalan licin,” kata Agus.