Home Milenial Kado Tahun Baru, 150 Polisi Dihadiahi Kenaikan Pangkat

Kado Tahun Baru, 150 Polisi Dihadiahi Kenaikan Pangkat

Pati, Gatra.com - Di penghujung tahun 2019 atau menjelang pergantian tahun baru 2020, sebanyak 150 personel Kepolisian Resor Pati mendapatkan kenaikan pangkat. Selain itu, ada tiga pejabat polres berganti posisi. 
 
Kapolres Pati, AKBP Bambang Yudhantara Salamun mengatakan, kenaikan pangkat dan serah terima jabatan (Sertijab) merupakan suatu hal yang alami dan rutin dalam jajaran kepolisian di mana pun berada.
 
"Serah terima jabatan, ada tiga pejabat yang bergeser yaitu pertama Wakapolres, Kabagren dan Kasatlantas," ujarnya kepada Gatra.com, selepas upacara setijab, Selasa (31/12). 
 
Kompol M Ifan Hariyat yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Pati digantikan Kompol I Wayan Tudy Subawa. 
 
Sementara Kabagren AKBP Sundoyo dimutasikan sebagai Pamen Polres Pati dan digantikan Kompol Budi Suryanto sebagai Kabagren Polres Pati. 
 
Terakhir, AKP Ari Prayitno yang sebelumnya menjabat Kasatlantas Polres Pati menjadi Kanit I Satpjr Ditlantas Polda Jateng. Kemudian posisi Kasatlantas yang baru diisi oleh AKP Abdul Mufid. 
 
"Untuk Pak Wakapolres tugas yang baru itu ada di Kasi Fasmas SBST Subditregident Ditlantas Polda Jateng. Untuk Pak Sundoyo, Kabagren menjadi Pamen Polres karena mendekati pensiun beliau," sebutnya. 
 
Dalam kegiatan tersebut, juga dihelat korps raport kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi untuk 150 orang jajarannya. 
 
"Ini adalah suatu hal yang rutin di polisi, adanya mutasi, kenaikan pangkat di mana tujuannya untuk memberikan motivasi kepada para anggota polri," jelasnya. 
 
Adanya kenaikan pangkat ini, lanjutnya, diharapkan setiap anggota dalam melaksanakan kewajibannya sebagai abdi negara mampu memenuhi target dan lebih termotivasi untuk memberikan kinerja secara maksimal.
 
"Diharapkan mereka bisa semangat bekerja dan memberikan pengabdian yang terbaik untuk nusa dan bangsa ini," bebernya.
735