Simalungun, Gatra.com - Menjelang pergantian tahun baru, penyebarang ke Samosir membludak di Dermaga Kapal Ferry Ajibata dan Tiga Raja, Simalungun, Sumatera Utara, Minggu (29/12).
Pantauan Gatra.com di lokasi, ratusan mobil terlihat mengantre. Kebanyakan kendaraan yang akan menyebarang adalah mobil pribadi wisatawan yang ingin berlibur ke Samosir.
Mengantisipasi lonjakan penumpang ini, PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry menambah unit kapal dan jadwal pelayaran di Danau Toba.
Petugas di Dermaga Ambarita Kabupaten Samosir, Eron, mengatakan, penambahan jadwal penyeberangan Ajibata Kabupaten Toba Samosir - Ambarita Kabupaten Samosir diberlakukan mulai Senin, 23 Desember 2019 sampai 5 Januari 2020.
Mendukung kelancaran penyebrangan ini, KMP Ihan Batak akan dibantu KMP Pora-pora. Keduanya akan berangkat melalui Dermaga Tiga Raja - Ambarita. Sebelumnya, penyeberangan perairan Danau Toba rute Ajibata - Ambarita dilayani satu unit KMP Ihan Batak dengan jumlah perjalanan empat trip.
"KMP jenis Ro-ro [Pora-Pora] tersebut beroperasional secara normal sebanyak delapan trip yang jadwal keberangkatan waktunya bersamaan dari Dermaga Ambarita dan Dermaga Ajibata pukul 08.00, 09.45, 11.30, 13.15, 15.00, 16.45, 18.00, dan 19.45 WIB," kata Eron.
"Dalam situasi terjadi lonjakan penumpang dibuka layanan penyeberangan sampai pukul 21.30 dan 22.45 WIB. Diimbau untuk mengantre tertib demi kelancaran penyebrangan," katanya.