Home Politik Mumtaz Rais Direkom PAN Pusat, PAN Sleman Tetap Cari Cabup

Mumtaz Rais Direkom PAN Pusat, PAN Sleman Tetap Cari Cabup

Sleman, Gatra.com - DPD Partai Amanat Nasional Kabupaten Sleman tetap membuka penjaringan calon internal dalam menghadapi pemilihan bupati tahun depan 2020 mendatang. Padahal DPP PAN telah menerbitkan surat rekomendasi untuk Mumtaz Rais, putra pendiri PAN Amien Rais, sebagai calon Bupati Sleman.

Rekomendasi itu tak menghentikan mekanisme atau proses penjaringan calon bupati. Sekretaris DPD PAN Sleman Arif Kurniawan mengatakan proses pendaftaran calon bupati dibuka sejak Senin (16/12) dan berakhir pada Rabu (25/12). Namun Arif berkata belum melihat siapa saja yang telah mendaftar.  

"Nanti kami lihat siapa saja yang mendaftar. Kalau yang saya tahu sejauh ini belum menerima berkas dari Mas Mumtaz. Harusnya kan mendaftar. Namanya sudah muncul (di surat rekomendasi DPP)," kata Arif saat dihubungi, Senin (23/12). 

Arif mengatakan, DPD PAN Sleman juga belum menerima surat rekomendasi DPP PAN untuk Mumtaz itu. Menurut dia, surat tersebut merupakan dinamika internal PAN. "Itu bagian dari dinamika di internal kami. Kalau kami mekanismenya tetap berproses. Penjaringan dari bawah," ucapnya. 

Arif bilang tak mempersoalkan terbitnya surat rekomendasi DPP itu karena nama calon bupati dari PAN belum final. "Surat rekomendasi itu kan belum final. Surat rekomendasi juga bisa keluar untuk dua orang," ucapnya. 

Secara terpisah, Ketua DPC Gerindra Sleman Sukaptana mengatakan empat orang telah resmi mendaftar sebagai bakal calon Bupati Sleman ke Gerindra, termasuk praktisi hukum Najib Gisymar dan Amin Purnomo. "Kalau sudah waktunya akan kami sampaikan ke publik," pungkasnya.

 

155