Home Ekonomi DTPHP Sarolangun Targetkan 1.900 Hektar Tanaman Pajale

DTPHP Sarolangun Targetkan 1.900 Hektar Tanaman Pajale

Sarolangun, Gatra.com - Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (DTPHP) Sarolangun, Jambi memasang targetk seluas 1.900 hektar untuk tanam padi, jagung dan kedelai (pajale) dibeberapa Kecamatan daerah itu. Walaupun saat ini sedang memasuki musim hujan.

"Dari target tersebut saat ini baru sekitar 40 persen yang tercapai," kata kepala Dinas TPHP Sarolangun, Sakwan ketika dikonfirmasi Gatra.com, Senin (23/12).

Sakwan mengatakan dari hal tersebut untuk tanam padi hingga saat ini baru mencapai 588 hektar padi sawah, 120 hektar padi ladang, dan 120 tanam jagung.

"Untuk wilayah tanam hampir semua ada di setiap kecamatan, tapi untuk fokus tanam yakni di Kecamatan Batangasai, Sarolangun, Pelawan dan Kecamatan Air Hitam," kata Sakwan.

Sakwan menyebut, untuk membantu para petani saat musim tanam ini, pihaknya memberi bantuan benih dan peralatan tanam kepada sejumlah para kelompok tani yang ada di Kabupaten Sarolangun.

"Kita optimis dalam bulan ini akan tercapai, walaupun sudah masuk musim penghujan. Karena sampai saat ini pun petani masih melakukan tanam padi dan jagung," katanya.

Sakwan menjelaskan padi sawah dan ladang berumur hingga 4 bulan baru bisa panen, sedangkan usia tanam jagung hanya berumur tiga bulan.

"Walaupun petani kita tidak bisa mencukupi kebutuhan masyarakat Sarolangun seluruhnya, paling tidak dengan adanya tanam padi di Kabupaten Sarolangun bisa menutupi kekurangan pasokan beras yang ada," kata Sakwan.

208