Home Ekonomi Puncak Arus Mudik Libur Natal Lancar, One Way Distop

Puncak Arus Mudik Libur Natal Lancar, One Way Distop

Brebes, Gatra.com - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Irjen Pol Istiono menyebut arus mudik libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di ruas jalan tol pada Sabtu (21/12) berjalan lancar. Seluruh jalur tol kembali dinormalkan setelah sempat diberlakukan sistem one way atau satu arah.

"Jadi tadi pagi jam 06.00 sudah kita lakukan one way, rencana sampai jam 18.00. Namun dengan realisasi di lapangan, kita pandang jam 14.00 cukup, sudah selesai," kata Istiono saat meninjau exit tol Brebes Timur, Sabtu (21/12). 

Menurut Istiono, dihentikannya pemberlakuan one way tersebut karena kondisi arus lalu lintas di semua jalur tol yang sejak pukul 06.00 WIB diperuntukkan hanya untuk kendaraan menuju arah Jawa Tengah sudah lancar.

"Kondisi jalur B sudah lengang, cukup dicover jalur A. Karena itu kita normalkan. Dengan demikian, bus dari Jawa sudah bisa masuk tol," ujarnya.

Berdasarkan pantauan, kata Istiono, kepadatan juga tidak terjadi di rest area-rest area seperti diperkirakan sebelumnya. Kepadatan hanya terjadi tol layang Cikampek-Jakarta.

"Dari pantauan tadi sangat lancar. Kepadatan di elevated Cikampek saja. Rest area lancar. Biasanya ada hambatan, ini tidak ada hambatan," ujarnya. 

Adapun untuk antisipasi arus balik, Istiono belum memastikan apakah akan diberlakukan one way atau tidak. "Arus balik kita antisipasi situosional," ujar perwira tinggi bintang dua itu.

Sebelumnya, Korlantas Polri memberlakukan one way mulai dari KM 70 Tol Cikampek-Palimanan (Cipali), Jawa Barat hingga KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah. Sesuai rencana, one way diberlakukan Sabtu (21/12) mulai pukul 06.00 WIB-18.00 WIB karena diprediksi akan terjadi peningkatan volume kendaraan dari arah Jakarta.

160