Jakarta, Gatra.com – Disc Jockey (DJ) multitalenta, Dipha Barus baru saja merilis Official Lyric Video single “You Move Me”. Video ini merupakan single pertama Dipha di bawah label dance music global terkemuka Ultra Records. Studio asal Amerika Serikat itu juga menaungi Above & Beyond, Black Coffee, Sofi Tukker, dan banyak nama besar lainnya. Video berdurasi selama 03:35 menit ini digarap oleh Mol Edrin sebagai sutradara, di mana mereka berkolaborasi dalam menampilkan sisi Kota Jakarta yang inspirasional.
Dalam keterangan yang diterima Gatra.com, Mol disebut menggambarkan melalui sudut pandang dia, beberapa titik Kota Jakarta yang menurutnya inspiratif. Salah satu sudut historis dari kota ini yang ditangkap olehnya adalah Monumen Nasional, sebuah simbol dan lambang kebesaran Kota Jakarta.
“Harapan saya, bisa menginspirasi semua orang agar tergerak, lalu bergerak, dan mengalami kembali secara langsung keunikan dan kehangatan dalam interaksi sosial di lanskap urban Jakarta yang pluralistik. Bukan hanya berinteraksi melalui media digital yang belakangan ini jamak dipraktikkan oleh semua penduduk Kota Jakarta, lintas usia maupun strata sosial,” ujar Mol.
Dengan menggunakan teknik stop motion, Mol menangkap gambar secara detail tentang keseharian penduduk Kota Jakarta dalam menjalankan aktivitasnya, mulai dari berolahraga, berjualan, hingga berinteraksi antarpenduduk. Tampak seperti rutinitas yang sederhana dilakukan, namun sukses menggambarkan kota yang beraneka ragam dengan keunikannya.
“Dari sudut pandang kreatif, konsep video ini digagas lewat keinginan untuk mengingatkan kembali bahwa kreativitas pada dasarnya dapat muncul dengan menumbuhkan rasa keingintahuan yang tinggi. Selain juga komitmen untuk berkreasi tanpa adanya keraguan yang ditimbulkan oleh klise-klise seperti rasa takut salah, penilaian orang, ataupun keterbatasan prasarana penunjang kreativitas,” jelas Dipha kemudian.
Pada single “You Move Me”, Dipha kembali mengajak penyanyi Monica Karina berkolaborasi membawakan lirik yang penuh dengan pesan positif. Proses pembuatan video ini menghabiskan waktu sekitar 39 hari, dengan berusaha menangkap beberapa sudut Jakarta untuk memperlihatkan banyaknya sisi kreatif yang berasal dari masyarakat kota tersebut, yang kadang hanya diawali oleh sebuah impian.
“Pembuatan video klip ini memang membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Namun hasil akhirnya membuat saya puas, telah dapat menggambarkan secara visual konsep lagu dari You Move Me ciptaan Dipha” tambah Mol.
Penyanyi Monica Karina sendiri mengungkapkan pendapat yang senada dengan Dipha. Menurut Monica, setiap individu perlu mencintai diri sendiri dan bisa menerima diri mereka sepenuh hati, sebelum mampu melakukan dua hal tersebut kepada orang lain di sekitar mereka. Harapannya, dari perbuatan yang bernilai positif tersebut, mereka bisa menjadi inspirasi bagi orang lain untuk melakukan hal yang sama atau melalui sebuah karya.
Sebelum terlibat dalam video ini, Mol Edrin sudah bekerja sama dengan Dipha Barus pada single pertama milik Dipha Barus “No One Can Stop Us” dan pada lagu “Money Honey (Count Me In)”.
Video lirik “You Move Me” ini saat ini sudah dapat dilihat di kanal YouTube Ultra Records.
Dipha sendiri aktif merilis single hasil kolaborasi dengan musisi lain, sejak berkarier sebagai DJ dan produser beberapa tahun silam. Dipha sempat tergabung dengan grup elektronik terkemuka Indonesia, Agrikulture, sebelum akhirnya merintis karier solo.
Pada 2018, Dipha memperoleh tiga piala dalam ajang penghargaan musik tertinggi Tanah Air, Anugerah Musik Indonesia (AMI) masing-masing untuk kategori Karya Produksi Rap/Hiphop Terbaik pada lagu “Decide” (bersama Ramengvrl, A. Nayaka, dan Matter Mos), Karya Produksi Elektronika Terbaik dan Karya Produksi Terbaik pada lagu “Money Honey (Count Me In)” bersama Monica Karina.
Pada tahun ini, Dipha Barus juga meraih penghargaan AMI melalui karya kolaborasinya dengan Raisa, “My Kind of Crazy”.