Home Milenial Disdikbud Balikpapan Akan Terapkan Sekolah Digital di 2020

Disdikbud Balikpapan Akan Terapkan Sekolah Digital di 2020

Balikpapan, Gatra.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Balikpapan akan menerapkan Sekolah Digital di tahun ajaran 2020-2021. Ini disampaikan Kepala Disdikbud Muhaimin.

"Ke depan, kita terapkan pembelajaran era digital. Yaitu Sekolah Digital. Kita mulai dari SMP. Kalau kota kan ada yang namanya Smart City, nah ini kita Smart School," katanya, Sabtu (7/12).

Konsep Sekolah Digital itu, dijelaskan Muhaimin, siswa tak berlu bawa buku ke sekolah. Cukup dengan membawa gawai dengan jenis tablet. Materi mata pelajaran nanti dapat diunduh di beberapa situs yang bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

"Jadi siswa tak perlu lagi bawa buku banyak-banyak ke sekolah. Cukup dengan gadget. Materi didownload di ruangguru.com misalnya. Soal-soal latihan juga bisa didownload," lanjutnya.

Sebagai pendukung, Disdikbud akan melakukan pengadaan gadget. Tak lagi pengadaan komputer. Nantinya, pengadaan gadget dipinjamkan ke siswa. Tahap awal, dimulai dari kelas IX SMP.

"Nanti kalau mereka lulus, gadgetnya dikembalikan. Rencana anggaran pengadaan komputer sebesar Rp4 miliar di tahun 2020, kita akan geser ke pengadaan gadget. Kalau diizinkan tim anggaran pemkot," tuturnya.

226